Logo Lintasterkini

Vasaka Hotel Makassar Rayakan Anniversary ke-4 Tahun Dirangkaikan Maulid Nabi Muhammad SAW

Fakra
Fakra

Jumat, 27 September 2024 13:10

Vasaka Hotel Makassar merayakan Anniversary yang ke-4 tahun dengan mengadakan acara bersama anak-anak panti Asuhan An-Nur serta memperingati hari maulid Nabi Muhammad SAW.(Foto:Vasaka hotel)
Vasaka Hotel Makassar merayakan Anniversary yang ke-4 tahun dengan mengadakan acara bersama anak-anak panti Asuhan An-Nur serta memperingati hari maulid Nabi Muhammad SAW.(Foto:Vasaka hotel)

MAKASSAR – Vasaka Hotel Makassar merayakan Anniversary yang ke-4 tahun dengan mengadakan acara bersama anak-anak panti Asuhan An-Nur serta memperingati hari maulid Nabi Muhammad SAW.

Acara spesial ini diadakan sebagai bentuk kepedulian hotel terhadap anak-anak panti asuhan serta mengajarkan nilai-nilai kebaikan yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW.

Dalam acara tersebut, anak-anak panti asuhan An-Nur mendengarkan ceramah agama dengan tema ”Nabi Muhammad SAW sebagai tauladan bagi umat Manusia” serta berbagai kegiatan yang menyenangkan.

Selain itu, hotel juga menyiapkan santunan dan bingkisan bagi anak-anak panti asuhan sebagai tanda kasih sayang dan kepedulian.

Selain itu kegiatan tersebut juga diisi dengan pengajian dan tausiah oleh ustads Syukran yang ditunjuk oleh manajemen Vasaka Hotel Makassar untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Terlihat anak-anak asuh, pendamping, dan seluruh karyawan Vasaka Hotel Makassar yang hadir khusyuk mendengarkan tausiyah yang membahas perjalanan Nabi Muhammad SAW.

Cluster General Manager Vasaka Hotel Makassar, Anton Subiyakto mengungkapkan, ini adalah cara hotel untuk berbagi kebahagiaan dengan mereka yang membutuhkan dan juga untuk merayakan keberhasilan hotel dalam menjalani bisnisnya selama 4 tahun terakhir.

“Anniversary ke-4 tahun bagi Vasaka Hotel Makassar merupakan momen yang istimewa bagi kami,”ujarnya.

Pihaknya tidak hanya merayakan kesuksesan hotel selama ini, tetapi juga berbagi kebahagiaan dengan anak-anak panti Asuhan An-Nur serta memperingati hari Maulid Nabi Muhammad SAW.

“Semoga keberkahan selalu menyertai langkah-langkah yang kami ambil dalam memberikan pelayanan terbaik kepada para tamu dan masyarakat sekitar,”ujarnya.

Bima Anis Wijaya selaku Owner Representative juga menambahhkan, tidak terasa Vasaka Hotel Makassar sudah berjalan 4 tahun.

” Saya yakin bahwa selama perjalanan hotel ini, sudah banyak pengalaman pahit dan manis. Saya berterima kasih kepada seluruh karyawan Vasaka Hotel Makassar yang telah mendedikasikan dirinya untuk bekerja dihotel ini,”ujarnya.(“**)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis22 November 2025 02:37
IOH Rayakan Perjalanan ke -58 Tahun, Perkuat Komitmen Hadirkan AI Lebih Inklusif
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menandai perjalanan 58 tahun dengan menegaskan transformasi perusahaan menuju AI TechCo y...
Ekonomi & Bisnis22 November 2025 02:31
Resmi Dibuka, Forum Ekonomi Regional 2025 Kabar Grup Sorot Pilar Baru Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Forum Ekonomi Regional Indonesia Timur 2025 yang digagas Kabar Group Indonesia resmi dibuka di Ballroom UNHAS Hotel & Convention deng...
Ekonomi & Bisnis22 November 2025 02:27
Spesial Paket New Year Eve 2026 dari Aerotel Smile Makassar bertema Box Office Indonesia
MAKASSAR – Aerotel Smile Makassar yang terletak di Pusat Kota Makassar akan meluncurkan Spesial Promo New Year 2026 dengan mengangkat Tema Box O...
Ekonomi & Bisnis22 November 2025 02:21
Perkuat Layanan di Indonesia Timur, OJK Resmikan Kantor OJK Papua Barat dan Papua Barat Daya
MANOKWARI – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menegaskan komitmennya untuk hadir lebih dekat dengan masyarakat dalam memperkuat literasi keuangan, me...