GOWA – Puluhan masyarakat desa Rompolembang Kecamatan Tompobulu Kabupaten Gowa melakukan aksi unjuk rasa di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gowa Jalan Masjid Raya Kecamatan Somba Opu Kabupaten Gowa, Selasa (27/12/2016) siang.
Pengunjung rasa menolak hasil pemilihan kepala desa (Pilkades) di desa Rompolebang kecamatan Tompobulu Kabupaten Gowa.
Dalam orasinya, salah satu perwakilan warga, Ikhwan mengatakan bahwa Tim Panitia penjaringan penyaringan pemberhentian Kepala Desa (P4KD) melakukan kecurangan dengan memilah milah surat undangan dan hanya memanggil pendukung salah satu cakades.
Baca Juga :
“Tim P4KD Rompolebang memilih milih surat undangan pemilih, dan memanggil hanya pendukung oleh salah satu kandidat selain itu, tim P4KD juga tidak memberikan undangan 1 dusun , Tim P4KD sangat curang dalam pilkades ini,” ujarnya.
Di ketahui kandidat nomor urut 1 , Haji Yusuf memperoleh suara sebanyak 813, nomor urut 2 Abd Harim Tompo sebanyak 833, nomor urut 3 Najamuddin sebanyak 368, nomor urut 4 Indah Ernawati sebanyak403, Nomor urut 5 Haji Resi sebanyak 404 suara. (*)
Komentar