Logo Lintasterkini

Gelar Coffee Morning, Kabid Humas Polda Sulsel Harap Kerjasama Media

Budi S
Budi S

Kamis, 28 Januari 2021 18:46

Humas Polda Sulsel silaturahmi bersama awak media di Makassar.
Humas Polda Sulsel silaturahmi bersama awak media di Makassar.

MAKASSAR – Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol E Zulpan harap jalinan kerjasama polisi dan awak media dapat berjalan dengan baik ke depannya.

Hal itu dia sampaikan saat Coffee Morning di Warkop Sija, Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar, Kamis (28/01/2021). Silaturahmi bersama pewarta dari berbagai media. Baik cetak, online maupun elektronik.

Menurut perwira polisi berpangkat tiga melati itu, Coffee Morning ini sengaja digelar untuk kembali menjalin hubungan bersama dengan awak media.

Apalagi dirinya baru saja menjabat sebagai Kabid Humas Polda Sulsel.

“Saya pejabat baru, berharap dapat bekerjasama dalam rangka pemberitaan yang transparan, objektif dan partisifatif. Saya juga tidak membedakan media besar dan kecil,” tuturnya.

Kombes Pol Zulpan juga berharap, ke depannya, penyampaian informasi sekaitan dengan kegiatan jajaran Polda Sulsel bisa terpublikasikan dengan baik ke masyarakat.

“Semua media punya hak yang sama dalam mengakses informasi. Kegiatan ini untuk saling komunikasi tanpa memandang media besar atau kecil,” tutupnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...