MAKASSAR – Stock vaksin booster di Kota Makassar saat ini mencapai 14.830 dosis. Masyarakat dapat memperolehnya di 83 titik layanan vaksinasi Covid-19.
Untuk lokasinya berada di 46 Puskesmas yang di Kota Makassar. Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar Nursaida, Jumat (28/1/2022).
Dijelaskan, saat ini stock untuk booster mencukupi. Sehingga, masyarakat tidak perlu takut untuk tidak mendapatkan.
Baca Juga :
“Selain itu, kami juga tetap menyiapkan vaksinasi Covid-19 untuk dosis 1 dan 2,” tambahnya.
Ditambahkan pula, booster untuk kaum lansia juga disiapkan. Lansia yang sudah booster sampai saat ini sekitar 3.277 atau 3.24 %. Sementara untuk sasaran vaksinasi lansia sekitar 101.284.
“Untuk landia kami terus gencar melakukan vaksinasi di Kota Makassar,” ujarnya lagi. (*)
Komentar