Logo Lintasterkini

Mathius Salempang Mulai Bergerak Menangkan IYL- Cakka di Toraja

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 28 Februari 2018 09:58

Mathius Salempang Mulai Bergerak Menangkan IYL- Cakka di Toraja

LUWU – Komitmen mantan Kapolda Sulsel Irjen Pol (Purn) Mathius Salempang untuk mendukung pasangan Ichsan Yasin Limpo – Andi Mudzakkar ( IYL- CAKKA) sudah tak diragukan lagi.

Bahkan, Mathius yang putra asli Toraja ini mulai “turun gunung” mengkampanyekan pasangan yang dikenal komitmen, tegas dan merakyat ini.

Selasa ( 27/2/2017) Mathius tiba di Bandara Bua, Luwu, siang. ” Sebenarnya, saya mengajak Pak Cakka ke Toraja Utara untuk menemui warga. Tapi, beliau punya agenda yang tak bisa ditinggalkan di daerah lain,” kata Mathius.

Dia mengaku agendanya ke Toraja adalah mengumpulkan keluarga besarnya. Ini untuk mempertegas dukungannya kepada IYL- Cakka.

Dia mengatakan dirinya bukan tanpa alasan mendukung pasangan IYL- Cakka. Program dan visi misi keduanya sangat jelas dan berpihak kepada kepentingan masyarakat.

Faktor lainnya lanjut Mathius, selama memimpin Gowa dan Toraja, IYL dan Cakka tak pernah tersandung perkara korupsi.

“Keduanya sosok bersih. Tak pernah terdengar ada masalah yang berkaitan dengan korupsi,” katanya.

Hubungan antara Mathius Salempang dengan IYL- Cakka sudah terjalin sejak lama. Nama Mathius salah satu diantara lima tokoh di Sulsel lainnya yang digadang- gadang oleh IYL untuk mendampinginya di Pilgub Sulsel.

Setelah IYL memilih Cakka, Mathius pun tetap komitmen untuk mendukung pasangan no 4 ini. ” Saya komitmen untuk mendukung pasangan ini guna melanjutkan pembangunan di Sulsel. Pasangan inj punya nilai lebih dibanding kandidat lainnya,” kata Mathius.

Andi Mudzakkar sendiri mengaku tersanjung dengan komitmen yang ditunjukkan Mathius.

Menurutnya, hubungannya dengan jenderal bintang tiga itu tak sebatas teman. Tapi sudah seperti saudara. Begitu juga dengan keluarga Toraja lainnya.

Sesaat sebelum pamit berangkat ke Toraja, Mathius yang didampingi Ketua Rumah Kita Toraja, Joni Paulus mengajak Cakka untuk Salam Punggawa dan Salam Empat Jari, nomor urut pasangan IYL- Cakka.

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...