MAKASSAR – Pembangunan suatu kota tidak lepas dengan peran anak mudanya. Para pemuda menjadi aspek penting dalam memajukan suatu kota dengan ide-ide cemerlangnya.
Hal itu diungkapkan Brigejen Pol (purn) Adeni Muhan Daeng Pabali usai bertemu dengan sejumlah mahasiswa di salah satu rumah makan di Jalan Sungai Saddang Baru, Kota Makassar, Sulsel, Senin (27/2/2023).
Di tempat ini, Puang Tindizzz mengaku sangat mengapresiasi kaum muda yang punya banyak ide cemerlang dalam membangun kota Makassar. Ide itu tentunya tidak lepas dari niat tulus dalam menciptakan masyarakat yang tentram dan aman.
“Kita perlu orang-orang muda yang punya integritas dalam membangun kota. Kita juga ingin kota AMAN’MI dari berbagai hal melalui inovasi yang anak muda ciptakan,” tambahnya mantan Dansat Brimob Polda Sulsel ini.
Pensiunan Polri dengan pangkat bintang satu ini mengaku siap untuk selalu menerima masukan dari kaum muda demi terwujudnya kota yang bersih, aman, dan tentram. Tidak hanya kaum muda saja, di hari yang sama Adeni Muhan juga menyempatkan diri bertemu dengan masyarakat Kota Makassar di salah satu warung kopi (warkop) di Makassar.
Puang Tindizzz rencananya akan ikut dalam suksesi pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Makassar tahun 2024 mendatang. Pemilik slogan AMAN’MI ini mengaku siap memberikan kontribusi besar dalam pembangunan Kota Makassar yang semakin lebih baik. (*)