Logo Lintasterkini

Ideologi Pelaku Bom Gereja Katedral Makassar Mirip Kasus di Surabaya

Budi S
Budi S

Minggu, 28 Maret 2021 18:49

Polisi menjaga ketat sekitar lokasi ledakan bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Minggu (28/3/2021). (Foto: Isman)
Polisi menjaga ketat sekitar lokasi ledakan bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Minggu (28/3/2021). (Foto: Isman)

MAKASSAR – Identitas pelaku bom bunuh diri yang terjadi di depan Gereja Katedral Makassar, masih diidentifikasi polisi.

Bahkan, polisi akan mengusut jaringan aksi teror bom tersebut.

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) menduga, jika ideologi pelaku mirip dengan kasus yang pernah terjadi di Surabaya, 2018 lalu.

Pelaku menurut Kepala BNPT, Komjen Pol Boy Rafli, menyasar gereja.

“Pelaku seperti memiliki kesamaan dalam hal ideologi. Cara berpikirnya ada kemiripan,” kata polisi jenderal tiga bintang ini kepada awak media di Jakarta pasca-insiden, Minggu (28/03/2021).

Meski begitu, dia bilang, aksi bom bunuh diri ini sangat berpotensi menyasar siapa saja. Sebab, aksi tersebut termasuk tindakan terorisme atau kejahatan Extra Ordinary.

Sebelumnya, Kapolda Sulsel, Irjen Pol Merdisyam mengungkapkan, ledakan bom Gereja Katedral tadi pagi, termasuk High Explosive.

Artinya, ledakan berkekuatan besar. Karena merusak gerbang gereja dan beberapa kendaraan lainnya di lokasi.

“Data awal satu korban dipastikan sebagai pelaku,” ungkapnya.

Saat beraksi, pelaku dipastikan mengendarai sepeda motor. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...