JAKARTA – Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan menggeledah Gedung Nusantara III DPR RI, Rabu malam (28/04/2021).
Internal DPR RI menyebut, penggeledahan berlangsung di ruang kerja Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin.
Meski begitu, belum ada pernyataan resmi dari KPK sekaitan dengan penggeledahan tersebut.
Baca Juga :
Kedatangan penyidik KPK di gedung DPR RI, dibenarkan Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD), Habiburokhman.
“Ini saya on the way DPR untuk dampingi, dari dapil (daerah pemilihan) Utan Kayu,” ujar Habiburokhman kepada awak media.
Nama Azis Syamsuddin sendiri disebut terkait dengan kasus suap penyidik KPK dengan Wali Kota Tanjungbalai, Syahrial.
Ketua KPK, Firli Bahuri sebelumnya bilang, pada kasus ini, Azis Syamsuddin berperan sebagai pihak yang memperkenalkan Wali Kota Tanjungbalai ke penyidik KPK, Stepanus Robin Pattuju.
Stepanus sendiri diduga telah menerima uang sebagai pelicin pengurusan kasus korupsi yang menjerat Syahrial. Nilainya Rp1,3 miliar dari Rp1,5 miliar yang dijanjikan. (*)
Komentar