Logo Lintasterkini

Reuni Alumni TKP Unhas Bakal Dihadiri Menteri Pertanian RI

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 28 Juni 2016 14:47

Menteri Pertanian Amran Sulaeman
Menteri Pertanian Amran Sulaeman

MAKASSAR – Teman Kuliah Pertanian atau TKP Unhas adalah sebuah organisasi yang didasarkan pada kegiatan silahturahmi dan menghimpun beberapa Fakultas. Diantaranya pertanian, peternakan, ilmu kelautan & perikanan serta Fakultas Kehutanan.

TKP rencananya akan menggelar kegiatan Reuni dan Silahturahmi Agrokompleks UNHAS ke-9 ditahun 2016 ini yang akan dilaksanakan pada 9 Juli 2016 dipusatkan di Benteng Fort Rotterdam, Jalan Ujung Pandang Makassar. Menteri Pertanian Republik Indonesia, Amran Sulaiman dijadwalkan hadir dalam kegiatan tersebut.

Ir. A. Malombassang selaku ketua tim kerja pelaksanaan reuni mengungkapkan bahwa; Kegiatan Silahturahmi yang dirangkaian dengan Kegiatan Reuni TKP merupakan kegiatan yang rutin dilakukan setiap tahunnya. Memang dalam kegiatan ini seluruh alumni TKP untuk semua angkatan akan bertemu.

“Jadi mereka yang saat ini sudah menjadi pejabat, profesional ataupun publik figur akan kembali bertemu dan berbagi kisah bersama, dan untuk tahun ini akan menjadi kehormatan bagi keluarga besar TKP karena acara silahturahmi sekaligus reuni ini akan langsung dihadiri oleh Menteri Pertanian Republik Indonesia Bapak Amran Sulaiman yang juga merupakan Alumni TKP,” ujarnya.

Sementara itu saat ditanya tentang konsep kegiatan reuni ini, pria yang juga merupakan jajaran direksi pada salah satu perusahaan BUMN ini menyebutkan bahwa khusus untuk 2016 ini, pihaknya membuat konsep kegiatan yang berbeda.

Dimana dari segi tempat pelaksanaan kegiatan misalnya. Kalau selama delapan tahun terakhir selalu menggunakan hotel, di tahun 2016 ini, akan diselenggarakan di Benteng Fort Rotterdam.

” Kami juga akan mengemas lokasi kegiatan dengan suasana pesta taman, selain hiburan musik, kita juga akan tertawa bersama dengan kehadiran standup comedy. Nah diakhir acara akan ada pelepasan sebanyak 1000 balon keudara sebagai bentuk ikrar kebersamaan kita yang akan memasuki satu dekade,” tandasnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...