Logo Lintasterkini

Anak Pencipta Lagu Makassar Ditangkap Nyabu

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 28 Oktober 2013 14:53

Anak Pencipta Lagu Makassar Ditangkap Nyabu

MAKASSAR – Anak pencipta lagu daerah di Sulsel, Iswan Iwan Tompo (24) warga Jl Mallengkeri 3 No 5 ditangkap bersama empat rekannya membawa narkoba jenis sabu-sabu di sebuah rumah di Jl Mannuruki Raya 2, Sabtu (26/10/2013).

Keempat rekan Iswan yang juga mengikuti jejak ayahnya sebagai seniman ini masing-masing, Suryadi (32) warga Desa Tinggi Mae, Kecamatan Barombong, Kabupaten Gowa, Zulkarnain alias Sul (29) warga Jl Mangasa, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Suwarni alias Vivi (18) warga Jl Rapocini Raya lr E no 22 Makassar, dan Azwar alias Ahmad Reza alias Erik (24) warga perumahan Taman Toraja Jl Danau Matana no 5 Makasar.

Dari penggerebakan itu, Satuan Narkoba Polres KPPP Pelabuhan Makassar menyita barang bukti 1 sacset sabu, 1 alat Isap (bong), 1 sumbu, 1 sendok sabu, 2 korek gas.

Kepala Polres KPPP Pelabuhan Makassar, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Whisnu Buddhaya yang dikonfirmasi, Minggu (27/10/2013) menjelaskan, polisi awalnya menangkap empat orang termasuk anak pencipta lagu daerah Sulsel, Iwan Tompo hendak berpesta sabu di sebuah rumah di Jl Mannuruki 2. Dari keterangan keempatnya, barang haram tersebut diperolehnya dari seorang pengedar, Azwar.

“Polisi kemudian memancing Azwar keluar dan berhasil meringkusnya di Taman Toraja Jl Danau Matana yang tak jauh dari rumahnya. Dari tangan Azwar, polisi berhasil menyita 3 sacset sabu, 1 alat timbangan elektrik, dan beberapa sacset plastik bening pembungkus sabu,” ungkapnya.

Wishnu menambahkan, dari keterangak Azwar, sabu yang dijualnya itu diperoleh dari seorang bandar narkoba bernama Lacci yang beralamat Jl Maccini Kidul, Makassar. “Saat dilakukan pengejaran, pelaku Lacci keburu melarikan diri dan kini masih dalam pencarian polisi,” jelasnya. (Dra)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...