Logo Lintasterkini

Babinsa Kodim 1403 Swg Lakukan Pengambilan Sampel Ubinan Padi

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Selasa, 29 Mei 2018 23:48

Pengambilan sampel ubinan.
Pengambilan sampel ubinan.

LUWU – Dalam rangka melaksanakan pendampingan pertanian di Desa Tampumea, Kecamatan Bua Ponrang, Kabupaten Luwu, Babinsa Desa Tampumea anggota Koramil 1403-04/Padangsappa Kodim 1403 Sawerigading (Swg), Serda Ambo Upe ikut terjun bersama PPL dan petugas BPP Kecamatan Bua Ponrang melaksanakan pengambilan sampel ubinan tanaman padi sawah. Pengambilan sampel dilakukan di lahan sawah yang akan dipanen, Senin, (28/5’2018).

Danramil 1403-04/Padangsappa Kodim 1403/Swg, Kapten Inf Agus Purwono dalam keterangannya mengatakan, kegiatan pendampingan tersebut merupakan dukungan TNI dalam rangka mewujudkan Ketahanan Pangan (TMKP) yakni program kerjasama TNI AD dengan Kementerian Pertanian RI.

“Kegiatan ini merupakan tugas lapangan Babinsa bersama PPL untuk melakukan pengawalan dari mulai persiapan pengolahan, penanaman hingga panen,” jelas Agus Purwono.

Agus berharap, melalui peran pendamping pertanian di wilayah desa binaannya, Babinsa dapat memberikan motivasi dan semangat buat petani agar mampu meningkatkan kesejahteraannya.

Sementara itu, Kepala PPL Kecamatan Bua Ponrang Kabupaten Luwu, Emil Salim mengungkapkan, dengan adanya pendampingan pertanian oleh Babinsa, hal itu bisa memotivasi dan memberikan semangat kepada petani. (*)

Penulis : Aroelk

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...