MAKASSAR – Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menyatakan masih begitu banyak persoalan di kota ini yang mesti dibenahi secara bersama-sama. Karenanya Ia meminta dukungan berbagai pihak, termasuk kepada DPC PDIP.
Hal itu diungkap Danny pada kegiatan buka puasa bersama di Kantor DPC PDIP Makassar di Jalan Perintis, Minggu (28/6/2015).
Danny mengatakan, salah satu program pemerintah seperti pembangunan infrastruktur untuk penataan pedagang kaki lima di pantai losari saja, apa bila tidak mendapat dukungan dari banyak pihak maka kota ini akan kehilangan momentum.”Tentunya kami meminta bantuan terutama kordinasi yang kuat untuk bersama membenahi kota ini,” ucapnya.
Di acara buka puasa tersebut , hadir beberapa legislator dan pengurus PDIP. Diantaranya William Laurin, Andi Vivin Sukmasari, Hari Sabran dan Raisul Jaiz. (azho)