Lintas Terkini

Alif Qahwa, Bocah Unik Asal Pinrang Yang Hoby Makan Biji Kopi

Alif Qahwa, bocah tiga tahun pemakan biji kopi di Pinrang

PINRANG – Di usianya yang baru menginjak 3 tahunan, Alif Qahwa, bocah asal Desa Basseang, Kecamatan Lembang Kabupaten Pinrang ternyata memiliki kebiasaan atau hoby unik yang berbeda dengan anak seumurannya. Alif mempunyai hoby memakan biji kopi yang telah digoreng.

Menurut Isra, ayah Alif yang ditemui awak media di kediamannya, Rabu (29/11/2017), kebiasaan unik anaknya yang kelahiran 14 April 2014 itu mulai diketahuinya sekitar 5 bulan lalu. Bahkan kata Isra, Alif kerap menangis sambil merengek jika tak diberi makan biji kopi dalam sehari.

“Alif kadang menghabiskan 10 hingga 20 gram biji kopi sehari. Kadang pula, tiba-tiba ia bangun tengah malam dan meminta biji kopi,” tutur Isra.

Anehnya lanjut Isra, raut wajah anaknya saat memakan biji kopi itu tampak santai dan biasa saja. Ia menikmati biji kopi dengan lahapnya tanpa ekspresi wajah menahan pahit, padahal biji kopi kan pahit.

“Alhamdulillah, sampai saat ini tidak ada efek negatif yang ditimbulkan dari kebiasaannya,” pungkasnya. (*)

Exit mobile version