Logo Lintasterkini

Ruang Perkuliahan Kampus Unhas Dibakar OTK

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 29 November 2024 11:02

Salah satu ruangan yang dibakar di kampus Unhas. (Foto: Lintasterkini.com)
Salah satu ruangan yang dibakar di kampus Unhas. (Foto: Lintasterkini.com)

MAKASSAR – Ruang perkuliahan di Universitas Hasanuddin (Unhas), Kota Makassar, Sulawesi Selatan, menjadi sasaran aksi pembakaran dan perusakan oleh orang tidak dikenal (OTK) pada Jumat (29/11/1014) dini hari. Insiden ini mengakibatkan kerusakan di Fakultas Ilmu Budaya (FIB), termasuk pembakaran salah satu ruang kelas, perusakan kaca, serta aksi vandalisme di beberapa gedung kampus.

Polisi bersama pihak kampus langsung bergerak melakukan penyisiran di lokasi kejadian. Dalam upaya ini, belasan mahasiswa yang berada di sekitar area insiden diamankan dan dibawa ke Polrestabes Makassar untuk dimintai keterangan guna mengungkap motif di balik aksi kekerasan tersebut.

Menurut keterangan dari pihak kampus, pelaku diduga menggunakan benda tumpul untuk merusak kaca dan melempari beberapa ruangan dengan batu. Selain itu, dinding beberapa gedung juga dirusak dengan coretan cat pilox oleh pelaku.

Kronologi Insiden

Fatir, pimpinan Kongres Keluarga Mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya (KM FIB) Unhas, menjelaskan bahwa insiden ini terjadi setelah aksi unjuk rasa mahasiswa yang awalnya berlangsung damai. Demonstrasi tersebut merupakan protes atas keputusan Komisi Disiplin (Komdis) Unhas yang dianggap terlalu ringan terhadap seorang dosen yang terlibat dalam kasus pelecehan seksual terhadap mahasiswi bimbingannya.

“Aksi berlangsung kondusif pada awalnya. Namun, tiba-tiba muncul sekelompok orang tidak dikenal dari arah Fakultas Ekonomi dan FISIP yang langsung melakukan serangan. Mahasiswa FIB sempat bersiaga untuk menghindari konfrontasi, tapi situasi akhirnya memanas, dan kerusakan pun terjadi,” jelas Fatir.

Fatir menegaskan bahwa pelaku pembakaran bukan berasal dari mahasiswa FIB. Namun, sejumlah mahasiswa FIB memang diamankan karena berada di lokasi kejadian.

Upaya Pengungkapan Kasus

Aparat Polrestabes Makassar terus mendalami kasus ini untuk mencari pelaku utama di balik pembakaran dan perusakan tersebut. Polisi juga akan menyelidiki dugaan keterkaitan antara insiden ini dengan aksi unjuk rasa sebelumnya.

Sementara itu, pihak kampus menyatakan komitmennya untuk bekerja sama dengan aparat penegak hukum dalam mengungkap kasus ini dan menjaga keamanan lingkungan akademik.

Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mokhamad Ngajib yang dikonfirmasi Lintasterkini.com membenarkan kejadian itu. Saat ini, kata dia, ada 34 orang yang diamankan di Polrestabes Makassar.

“Yang diamankan adalah orang yang tadi malam pada saat dan setelah kejadian ada di TKP,” ujarnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Peristiwa08 Desember 2024 18:46
Insiden Penamparan di SPBU Tavanjuka Berujung Damai: Danramil dan Manajer SPBU Sepakat Berdamai
PALU – Insiden penamparan yang melibatkan Danramil 130602 Biromaru, Lettu Inf Agus Yudo, terhadap Manajer SPBU Tavanjuka, Asriadi Hamzah, yang s...
Ekonomi & Bisnis08 Desember 2024 18:27
Bank Mandiri Gelar Livin’ by Mandiri Galesong Trail Run 2025
MAKASSAR – Seiring dengan perkembangan sistem pembayaran yang seirama dengan lifestyle masyarakat yang bergerak secara dinamis Bank Mandiri kemb...
Politik08 Desember 2024 17:08
KPU DKI : Pramono-Rano Menang Telak di Pilgub DKI 2024
JAKARTA – KPU DKI Jakarta resmi menetapkan pasangan calon nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel), sebagai pemenang Pilgub DKI Jakart...
Hukum & Kriminal08 Desember 2024 16:48
Mantan Kasatpol PP Makassar Imam Hud Dijebloskan ke Penjara Usai Mahkamah Agung Batalkan Vonis Bebas
MAKASSAR – Mantan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Kota Makassar, Imam Hud, resmi dijebloskan ke penjara oleh Kejaksaan Negeri Makass...