Lintas Terkini

Melawan dan Hendak Lukai Aparat, Pelaku Narkoba di Pinrang Ditembak

PINRANG – Dua pelaku narkoba di Kabupaten Pinrang berhasil diringkus Satuan ResNarkoba Polres Pinrang, Senin (29/1/2018) petang kemarin sekira pukul 18.00 Wita di Desa Rajang Kecamatan Lembang Kabupaten Pinrang.

Kedua pelaku yang dibekuk tersebut masing-masing, Akbar alias Jamal Bin Uhasan (32), seorang supir truk asal kampung Mirring Kecamatan Binuang Kabupaten Polmas Provinsi Sulawesi Barat dan Ali Akbar alias Ateng, warga Kampung Kamali Desa Buttu Sawe Kecamatan Duampanua Kabupaten Pinrang.

Namun naas, saat hendak diringkus, pelaku Ali Akbar alias Ateng sempat kabur lalu melawan dan hendak melukai petugas yang mengejarnya sehingga terpaksa dilumpuhkan aparat dengan timah panas di bagian kakinya.

Dari pengungkapan ini, ikut disita barang bukti berupa 1 sachet plastik berisikan kristal benin yang diduga narkotika jenis Sabusabu, 2 unit Hand Phone, 1 sendok takar Sabu serta sebuah gunting yang digunakan pelaku Ateng saat menyerang dan hendak melukai petugas yang meringkusnya.

Data yang dihimpun lintasterkini.com, dengam metode Under Cover Buy atau pembelian terselubung, tim Satuan ResNarkoba Polres Pinrang yang dipimpin Ipda Mauldi Waspadani mencoba memancing pelaku untuk bertransaksi dengan anggotanya yang menyamar sebagai pembeli.

Saat bertransaksi dan petugas berhasil meringkus pelaku Akbar alias Jamal, pelaku lainnya yaitu Ali Akbar alias Ateng mencoba kabur.

Petugas yang menyamar kemudian melakukan pengejaran dan sempat berduel dengan Ateng di areal persawahan. Melihat seorang petugas lainnya sampai di TKP dan merasa posisinya semakin terdesak, Ateng kemudian mencabut gunting yang dibawanya untuk menikam petugas. Melihat nyawa temannya terancam, pelaku terpaksa dilumpuhkan dengan tembakan.

Kapolres Pinrang, AKBP Adhi Purbiyo yang dikonfirmasi lintasterkini.com, Selasa (30/1/2018), membenarkan adanya pengungkapan kasus tindak pidana penyalahgunaan narkoba tersebut.

“Seorang pelaku telah kita amankan di Mapolres Pinrang. Sementara pelaku satunya yang kami trmbak karema melawan dan hendak melukai petugas dengan gunting saat ini masih menjalani perawatan medis di RSUD Lasinrang Pinrang,” jelas Adhi Purboyo. (*)

Exit mobile version