Lintas Terkini

Polantas Peduli, Satlantas Polres Bone Sumbang Al-Quran dan Berbagi Bersama Anak Santri di Masjid

Satlantas Polres Bone Sumbang Al-Quran dan Berbagi kepada Anak santri Masjid

BONE–Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bone terus melakukan program sosial melalui program Polantas peduli dengan memberikan sumbangan Alqur’an serta berbagi pengetahuan dan semangat dengan mengajarkan cara membaca Al- Qur’an kepada santri TK TPA Masjid Jannatul Firdaus, Kabupaten Bone, Kamis (30/1/2020).

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat lantas) Polres Bone, AKP Muh Thamrin menuturkan wakaf Al-Qur’an ini merupakan bentuk sedekah jariyah yang terbaik dan semoga dapat memberi manfaat bagi para jamaah.

“Mudah-mudahan dengan pemberian Al-Qur’an ini dapat bermanfaat bagi jamaah dengan harapan dibaca, karena ini merupakan salah satu sarana mendekatkan diri bagi hamba kepada sang Pencipta,” Ungkap Thamrin.

Lebih lanjut, AKP Thamrin mengatakan bahwa selain daripada itu mengajarkan kepada anak-anak untuk membaca Al-Quran memberi nasehat serta motivasi juga merupakan wujud pendekatan kepada masyarakat khususnya anak-anak agar tidak takut dan segan dengan polisi.

“Jadi berbagi pengetahuan dengan memberikan semangat serta mengajarkan cara membaca Al-Qur’an kepada anak-anak TK TPA itu merupakan sebagai wujud kepedulian kepada anak-anak di sekitar kita terutama tugas kita di Kepolisian yang sebagai pengayom, ” Terang Kasat lantas AKP Thamrin. (*)

Exit mobile version