Logo Lintasterkini

Bersenggolan Saat Joget, Baharuddin Tewas Ditikam

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 30 Mei 2021 15:47

Ilustrasi
Ilustrasi

BONE – Joget dan bersenggolan diduga pemicu nyawa Baharuddin (51) seorang petani yang beralamatkan di Desa Galung, Kecamatan Ulaweng, Kabupaten Bone ini meninggal dunia. 

Ia tewas usai ditikam hingga ususnya terburai oleh AH yang berusia 38 tahun warga dusun Puderebbae Desa Mattropurae Kecamatan Amali Kabupaten Bone. 

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, saat itu korban dan terduga pelaku sedang berjoget dan bersenggolan, sehingga terjadi penikaman di lokasi pesta di Dusun Puderebbae Desa Mattropurae Kecamatan Amali Kabupaten Bone, Sabtu (29/05/2021) sekira pukul 23.00.

Paur Humas polres Bone IPDA Rayendra Muhtar, SH membenarkan kejadian itu. Ia mengungkapkan, awalnya korban datang ke rumah besannya namun tidak ada di rumahnya. Selalnjutnya korban mencari di rumah Nawire yang sedang melangsungkan acara akikah.

“Tiba di tempat pesta tersebut, korban lalu ikut berjoget akan tetapi pelaku dan korban bersenggolan saat berjoget dan terjadi perselisihan dan saat itu juga pelaku menikam korban di bagian pinggang sebelah kanan dengan menggunakan badik,” ungkapnya.

Akibat penikaman tersebut usus korban terburai. Kemudian pelaku lari meninggalkan tempat kejadian tersebut.

Selanjutnya korban diangkat oleh anaknya lalu dibawa ke ke puskesmas Tacipi kecamatan Ulaweng Kabupaten Bone dan korban dinyatakan meninggal dunia oleh pihak Puskesmas Ulaweng pada pukul pukul 23.53 Wita

“Pelaku menyerahkan diri di rumah Kepala Desa lalu Anggota Polsek Amali datang dan membawa terduga pelaku diamankan di Polsek Amali, “ ungkap Paur Humas polres Bone. (*)

Penulis : Maulana Karim

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis26 Juli 2024 23:59
Beginilah Bentuk Implementasi CIMB Niaga Terhadap Bisnis Berkelanjutan
MAKASSAR – PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) terus menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan prinsip keberlanjutan dalam setiap kegiat...
News26 Juli 2024 20:59
Bumi Karsa Turut Bantu Korban Longsor di Gorontalo, Salurkan Makanan Instan Hingga Perlengkapan Medis
GORONTALO – Bumi Karsa turut membantu korban longsor yang terjadi di Kecamatan Suwawa, Gorontalo. Bantuan yang disalurkan berupa puluhan dus makanan...
Politik26 Juli 2024 18:48
PAN Terima Pendaftaran Andi Seto Sebagai Bakal Calon Wali Kota Makassar
MAKASSAR – Andi Seto Asapa mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon wali kota Makassar di DPD PAN Makassar, di Jalan Abdullah Dg Sirua, Ju...
News26 Juli 2024 16:52
Fashion Show Kucing, Meriahkan Zona 5 F8
MAKASSAR – Salah satu bagian dari Event Makassar Internasional Eight Festival abd Forum (F8), disemarakkan oleh komunitas para pemerhati kucing....