Logo Lintasterkini

Ditlantas Polda Sulsel Bersama Komunitas Kenapa Ko Lari Bantu Korban Kebakaran

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Selasa, 30 Juni 2020 15:01

Kasi STNK Samsat Makassar Kompol Aryo Dwi Wibowo menyerahkan.
Kasi STNK Samsat Makassar Kompol Aryo Dwi Wibowo menyerahkan.

MAKASSAR — Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Polda Sulsel) menggelar bakti sosial. Kegiatan peduli kemanusiaan ini bertujuan untuk berbagi dan turut serta meringankan beban hidup warga yang baru saja dirundung musibah kebakarab di Jalan Kerung-kerung Kecamatan Makassar, Kota Makassar.

Bakti sosial Ditlantas Polda Sulsel dilakukan bersama Komunitas Kenapa Ko Lari. Kegiatan ini dipimpin langsung Kasubdit Regident Kompol M. Yusuf Usman, S.H, S.I.K, M.T yang didampingi Ketua Komunitas Joel Bakri, Selasa (30/6/2020). Dalam kegiatan ini juga turut serta Kasi BPKB Ditlantas Polda Sulsel, Kasi STNK dan Perwira Subdit Regident.

Kompol M. Yusuf Usman menyebutkan, dalam musibah kebakaran yang dikunjungi terdapat 16 Kepala Keluarga yang menjadi korban musibah tersebut. Adapun paket bantuan yang diberikan antara lain 16 paket sembako, 15 karton mie instan, 15 rak telur, 86 kilogram beras.

“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban semua saudara-saudara kita yang menjadi korban kebakaran,” ucap Kompol M. Yusuf Usman.

Sebagaimana diketahui, musibah kebakaran di pemukiman warga Jalan Kerung-kerung, Kelurahan Maccini Baru, Kota Makassar ini terjadi, Minggu (28/6/2020).

Peristiwa kebaran itu terjadi di samping Mapolsek Makassar sekira pukul 11.30 Wita. Ada tujuh rumah yang dilalap si jago merah tersebut. Api berhasil dipadamkan sekira pukul 12.30 Wita. (*)

 Komentar

 Terbaru

News09 Oktober 2025 10:53
Korlantas Polri Gelar Pelatihan Nasional Tingkatkan Profesionalisme Petugas Penerbit Registrasi Kendaraan Bermotor
JAKARTA – Subdirektorat BPKB Direktorat Registrasi dan Identifikasi (Subdit BPKB Ditregident) Korlantas Polri menggelar Pelatihan dan Sertifikasi Pe...
News09 Oktober 2025 08:27
Bertemu Kemensos, Pemkot Serius Hadirkan Sekolah Rakyat di Pulau
JAKARTA – Di tengah tantangan geografis dan keterbatasan akses pendidikan di wilayah kepulauan, Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin terus menunjukk...
News09 Oktober 2025 07:20
KNPI Sulsel Cari Potensi Pemuda Duduki Kursi Ketua, Catat Tanggalnya
MAKASSAR – Pengurus DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Selatan bakal menggelar Rapimpurda dan Musyawarah Daerah (Musda) XVI. M...
News09 Oktober 2025 07:11
Kepala STIK-PTIK Terima Kunjungan Kepala Kepolisian Rwanda, Perkuat Kerja Sama Pendidikan dan Pelatihan Polri
JAKARTA – Kepala STIK-PTIK Lemdiklat Polri, Irjen Pol. Dr. Eko Rudi Sudarto, S.I.K., M.Si., menerima kunjungan kehormatan jajaran Kepolisian Rwanda ...