Logo Lintasterkini

Danny Dukung Bawaslu Makassar Sosialisasi Program Pendidikan Politik Tingkat RT/RW

Andi
Andi

Rabu, 30 Juni 2021 17:49

Danny Dukung Bawaslu Makassar Sosialisasi Program Pendidikan Politik Tingkat RT/RW

MAKASSAR — Wali Kota Makassar Moh Ramdhan “Danny” Pomanto menerima kunjungan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Makassar di kediaman pribadinya, Jalan Amirullah, Rabu (30/6/2021).

Pertemuan antara keduanya dalam rangka membahas program sosialisasi pendidikan politik di kota Makassar jelang tahapan Pemilu.

Ketua Bawaslu kota Makassar Nursari mengatakan, pihaknya menemui Danny dalam rangka mendesain program pendidikan politik memasuki masa nontahapan pemilu.

“Makanya untuk mengisi masa non tahapan tentunya kita minta petunjuk dan koordinasi dengan pemerintah setempat, mendesain satu program pendidikan politik, istilahnya pemanasan sebelum memasuki tahapan pemilu,” kata Nursari.

Bahkan menurutnya, Danny sangat mendukung dengan adanya program pendidikan politik sebelum pemilu ditingkat RT/RW.

“Mudah mudahan ini bisa ditindak lanjuti, sehingga walaupun ditengah masa pandemi masyarakat bisa sadar pemilu dan pendidikan politik bisa berjalan,” ujarnya.

Menanggapi hal tersebut Wali Kota Makassar Danny Pomanto mendukung dengan apa yang digagas oleh Bawaslu Makassar. Dirinya sepakat program pendidikan politik ditingkat RT/RW, sehingga jelang pemilu masyarakat punya kesadaran politik .

“Kita sepakat dengan adanya program pendidikan politik, masyarakat bisa kita beri pemahaman agar mempunyai kesadaran sebagai wajib pilih saat pemilu berlangsung,” jelasnya.(*)

 Komentar

 Terbaru

News20 Oktober 2025 19:34
Apel Bersama di Halaman Monas, Polri dan Ojol Bersatu Komitmen Jaga Jakarta
JAKARTA – Aparat Kepolisian dan ribuan Ojek Online (Ojol) mengenakan rompi biru bertuliskan ‘Jaga Jakarta’ bersatu. Itu terpantau sa...
Politik20 Oktober 2025 15:23
Rayakan HUT Partai ke-61, Munafri: Golkar Harus Hadir untuk Rakyat
MAKASSAR – Ketua DPD II Partai Golkar Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menegaskan komitmen besar untuk membawa Partai Golkar Makassar berjaya pada ...
News20 Oktober 2025 11:41
Momentum 356 Tahun Sulsel, Andi Sudirman Launching MYP Rp3,7 Triliun untuk Infrastruktur Strategis
MAKASSAR – Dalam momentum peringatan 356 tahun Sulawesi Selatan, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman memaparkan berbagai capaian strategis se...
News20 Oktober 2025 00:33
Dipimpin Munafri, Antar Makassar Raih Tiga Penghargaan Bergengsi di Hari Jadi Sulsel ke-356
MAKASSAR — Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin dan Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham kembali menorehkan ca...