PALU – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P dan Menkopolhukam, Jenderal TNI (Purn) Wiranto tiba di Bandara Mutiara Sis Aljufri, Kota Palu. Pasca gempa bumi dan tsunami yang terjadi di Donggala, kedua Jenderal TNI Bintang Empat ini berkunjungg dalam rangka peninjauan langsung kondisi daerah gempa tektonik 7.4 SR di Palu, Provinsi Sulawesi Tengah, Sabtu (29/9/2018).
Dengan menggunakan Pesawat Boeing 737-400 A-7308 TNI AU dari Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta Timur, Sabtu, (29/9/2018). Kedatangan Panglima TNI dan rombongan disambut oleh Kapolda Sulteng, Brigjen Pol Drs. Ermi Widyatno, M.M, Wakapolda Sulteng Brigjen Pol Drs. H.E. Permadi, S.H, M.H, serta Danlanal Palu, Letkol laut (P) Tommy Herlambang, SE.
Turut serta dalam kunjungan kerja tersebut, diantaranya Menhub, Budi Karial, Mensos Agus Gumilang Kartasasmita, Menkominfo Rudi Antara, Kepala Basarnas Marsdya TNI Syaugi, S.Sos, M.M, Wakapolri Komjen Pol Drs. Aridono Sukmanto, S.H, Pangkostrad Letjen TNI Andika Perkasa, S.E, M.A, M.Sc, M.Phil, Ph.D.
Turut dalam rombongan, Pangkoopsau II Marsda TNI Fadjar Prasetyo, S.E, M.P.P, Asops Panglima TNI Mayjen TNI Ganip Warsito, Kapuspen TNI Mayjen TNI Santos G. Matondang, M.Tr. (Han), Waaster Panglima TNI Brigjen TNI (Mar) Purnomo, Komandan Korps Brimob Irjen Pol Drs. Rudy Sufahriadi, Asop Kapolri Irjen Pol Drs. Deden Yuhara, Kapusdokes Polri Brigjen Pol dr. Arthur. (*)