Logo Lintasterkini

Antisipasi Parkir Liar dan Kemacetan, PD Parkir Makassar Raya Terapkan Tarif Progresif

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 30 Oktober 2018 17:32

Humas PD. Parkir Makassar Raya Sry Suhartini SE
Humas PD. Parkir Makassar Raya Sry Suhartini SE

MAKASSAR – Guna mengantisipasi parkir liar dan kemacetan di jalur protokol, Perusahaan Daerah (PD) Parkir Makassar Raya akan mengakali dengan menerapkan tarif progresif di sekitaran Jalan Kartini, area Kanre Rong dan Karebosi.

Hal itu diungkapkan Humas PD Parkir Makassar Raya Sry Suhartini SE, via whatssapp pribadinya Selasa (30/10/2018). Dikatakan, penerapannya dilakukan karena Jalan Kartini akan menjadi area kuliner Kanre Rong serta Karebosi adalah jalur protokol dan zona padat lalu-lintas.

Oleh karena itu pihak direksi mencoba mencari solusi agar para pengguna jasa parkir bisa berfikir dengan tarif dan mencari alternatif lain guna mengurangi dampak kemacetan.

“Karena Jalan Kartini itu One Way (satu arah), oleh karena itu direksi PD Parkir Makassar Raya akan menerapkan tarif progresif guna mengurangi dampak kemacetan karena telah disediakan lahan parkir didalam area Kanre Rong, “ungkap Sry Suhartini SE.

Hal tersebut diamini oleh Direktur Utama (Dirut) PD Parkir Makassar Raya Hj Satriany Ulfa Mungkasa atau akrab disapa Vivi. Disebutkan bahwa awal bulan nanti akan mulai diberlakukan tarif progresif tersebut.

“Jadi memang benar kami akan memberlakukan tarif progresif tersebut awal bulan November nanti, hal ini kami tempuh guna mengurangi dampak kemacetan karena lahan telah kami siapkan, “tutup Vivi. (*)

Penulis : Amir

 Komentar

 Terbaru

News28 Maret 2025 00:56
Wabup Pinrang Secara Resmi Melepas Pawai Patrol Ramadan
PINRANG – Wakil Bupati (Wabup) Pinrang Sudirman Bungi secara resmi melepas pawai patrol pada malam 27 Ramadan di depan Rumah Jabatan Bupati dan Waki...
News28 Maret 2025 00:24
Stok BBM dan LPG di Sulsel Aman Selama Ramadan dan Idulfitri, Pertamina Siapkan 152 SPBU 24 Jam
SULAWESI SELATAN – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) melalui Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan ketersediaan...
News27 Maret 2025 21:18
Mempengaruhi Keindahan Tata Ruang Kota, Pemkab Pinrang Segera Tata Ulang Titik Reklame
PINRANG — Guna menciptakan keindahan tata ruang kota yang lebih rapi dan tertata, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pinrang berencana segera menata ...
News27 Maret 2025 14:04
AKBP Restu Wijayanto Tebar Berkah Ramadan, Bantu Lansia Lewat Bakti Dermaga Presisi
MAKASSAR – Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Restu Wijayanto, menunjukkan kepedulian sosialnya dengan berbagi berkah Ramadan melalui program “...