Lintas Terkini

Kulit Pisang Juga Berguna untuk Memutihkan Gigi

Ist

PISANG merupakan buah yang cukup digemari. Selain karena rasanya yang lezat, pisang juga memiliki berbagai manfaat untuk menjaga kesehatan kulit wajah.

Namun, tahukah Anda tidak hanya daging pisang saja yang memiliki khasiat tersebut, tapi kulit pisang juga bisa menunjang penampilan Anda, yaitu dengan membuat gigi lebih putih.

Karena kulit pisang mengandung potassium, magnesium dan mangan yang akan memudarkan noda pada enamel.

Yang perlu Anda siapkan hanya kulit pisang, sikat gigi, dan pasta gigi.

Setelahnya, gosokkan kulit pisang bagian dalam pada seluruh bagian gigi, lalu diamkan selama 10 menit.

Kemudian, gosok gigi seperti biasa dan pastikan pasta gigi menjangkau seluruh gigi. Ulangi kebiasaan ini setiap hari selama dua minggu, dan hasilnya gigi putih pun Anda peroleh. (*)

Exit mobile version