Logo Lintasterkini

Antisipasi Penembak Gelap, Senpi Polisi Diregister

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 31 Januari 2013 07:14

Kapolda saat memberikan arahan di Hotel Singgasana
Kapolda saat memberikan arahan di Hotel Singgasana

Kapolda saat memberikan arahan di Hotel Singgasana

MAKASSAR – Untuk mencegah adanya ulah oknum penembak gelap, polisi meregistrasi semua senjata api (senpi) yang diturunkan di lapangan pada pengamanan Pleno KPUD Sulsel, Kamis (31/1/2013). Sehingga, jika ada yang melakukan penembakan ke arah pelaku anarki bisa diidentifikasi.

“Bisa segera diidentifikasi apakah itu peluru dari senjata polisi atau malah ada penembak gelap yang sengaja melakukan penembakan ke warga atau demonstran,” ujar Kapolda Sulsel Irjen Pol Mudji Waluyo.

Ditegaskan Muji, para anggota yang pengamanan juga dibekali dengan surat perintah yang jelas. Ini dilakukan, sambungnya, agar personel bisa benar-benar yakin jika mereka terlindungi juga.

“Saya tegaskan kepada personel untuk jangan takut untuk menindak pelaku anarki. Semuanya sudah diatur dalam protap 01/X/2013, tentang penanggulangan anarki. Kami menjamin tidak akan ada yang diperiksa Komnas HAM jika ada yang menembak pelaku anarki,” tandasnya.

Kabag Ops Polrestabes Makassar AKBP Muh Ridwan yang ditemui di Hotel Singgasana mengatakan, semua senjata anggotanya sudah diregister dan siap diturunkan. (uki)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 12:07
Kalla Toyota Terima Penghargaan dari Polda Sulsel Atas Dukungan Aktif Terhadap Tugas Kepolisian
MAKASSAR – Kalla Toyota menerima penghargaan dari Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi aktif dalam menduk...
Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 12:01
Kalla Toyota Raih Peringkat 1 Penghargaan Paritrana Award Tingkat Provinsi Sulsel
MAKASSAR – Paritrana Award merupakan penghargaan nasional tahunan yang diinisiasi oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Ke...
Hukum & Kriminal03 Juli 2025 09:51
Paket Tak Sesuai, ASN Ngamuk Aniaya Kurir Sampai Berdarah
PAMEKASAN – Seorang kurir ekspedisi menjadi korban penganiayaan setelah mengantar paket dengan sistem pembayaran Cash on Delivery (COD) di wilayah K...
News02 Juli 2025 21:23
Perumda Parkir Makassar Siap Kawal RPJMD, Komitmen Tata Kelola Transportasi Berbasis Teknologi
MAKASSAR — Sebagai bentuk partisipasi aktif dalam mendukung arah pembangunan Kota Makassar, jajaran Direksi Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Parkir ...