Logo Lintasterkini

200 Pelajar SMA Se Sulselbar Gelar Penanaman Pohon di Malino

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 31 Maret 2018 18:42

Para pelajar yang tergabung dalam aksi Integrity Youth Adventure 2018 saat melakukan penanaman pohon di hutan pinus Malino
Para pelajar yang tergabung dalam aksi Integrity Youth Adventure 2018 saat melakukan penanaman pohon di hutan pinus Malino

GOWA – Sebanyak 200 pelajar SMA se Sulselbar yang tergabung dalam aksi Integrity Youth Adventure 2018 melakukan penanaman pohon di hutan pinus Malino, Kecamatan Tinggimoncong, Kabupaten Gowa, Sabtu (31/3/2018).

Integrity Youth Adventure 2018 merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh Indonesian Youth Generation (IYG).

Ramli Thamrin, selaku penanggung jawab IYG yang didampingi ketua panitia, Muh Fathur Rahmat, mengatakan bahwa keberadaan para pelajar di Malino mulai 30 Maret hingga 1 April 2018 ini, bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai integritas 9+1 anti korupsi bagi pelajar SMA se derajat.

“Selama berada di Malino para pelajar akan mengikuti sejumlah kegiatan antara lain pemilihan duta integritas pelajar dan pemberdayaan lingkungan melalui penanaman bibit pohon. Rangkaian kegiatan ini mengusung teman ‘ Membangun Integritas melalui Kolaborasi pelajar’, semoga kegiatan ini berjalan sukses hingga selesai,” kata Ramli Thamrin.

Selama bergiat di Malino, para peserta Integrity Youth Adventure 2018 ini didampingi Lurah Malino, Husznul Khotima Ardan.
Camat Tinggimoncong, Andry Mauritz yang dihubungi via WhatsApp, Sabtu siang mengapreasiasi kegiatan IYG tersebut.

“Alhamdulillah, Malino makin banyak di datangi pengunjung, baik itu organisasi-organisasi kemahasiswaan, BUMN, pelajar dan lainnya,” katanya.

Hal Ini juga merupakan berkat Bapak Bupati Gowa yang terus meningkatkan pembangunan maupun infrastruktur untuk Malino secara khusus dan Tinggimoncong pada umumnya.

“Karena itu kami jajaran pemerintah Tinggimoncong terus melakukan pembinaan dan sosialisasi kepada seluruh stakeholder dan masyarakat Tinggimoncong untuk menjaga dan membuat nyaman pengunjung ke wilayah Malino,” pungkasnya. (*)

Penulis : Hendra

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...