Logo Lintasterkini

Tertangkap Tangan Satgas Saber Pungli, Mantan Kapolsek Pamulang jadi Tersangka

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Sabtu, 31 Desember 2016 15:19

9 oknum anggota Polda Sulsel dipecat tidak hormat tahun 2016, 1 karena berzina.
9 oknum anggota Polda Sulsel dipecat tidak hormat tahun 2016, 1 karena berzina.

LINTASTERKINI.COM – Mantan Kapolsek Pamulang, Kompol R Sartono beserta dua anggotanya yakni Iptu S, dan Ipda S resmi ditetapkan tersangka. Ketiganya ditangkap Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) karena diduga menerima suap dari pelaku penyalahgunaan narkoba.

“Sudah (tersangka), soal sanksi nanti pihak Provam yang menentukan. Tetap kita gunakan asas praduga tak bersalah, tergantung pelanggarannya apakah kode etik atau disiplin,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Raden Prabowo Argo, Jumat, (30/12/2016).

Menurut Argo, proses penyelidikan terhadap yang bersangkutan ditangani Divisi Propam Polda Metro Jaya. Sehingga mengenai sanksi yang akan diberikan nanti tergantung hasil pendalaman Propam.

“Itu hasil pendalaman Divisi Provam,” tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, Kompol R Sartono dicopot dari jabatannya sebagai Kapolsek Pamulang setelah tertangkap tangan oleh Tim Saber Pungli. Kini, posisinya dijabat Kasat Binmas Polres Tangerang Selatan. (*)

(Sumber : Okezone.com)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...