Logo Lintasterkini

Sebelum Dibuka, Karyawan Bioskop di Makassar Bakal Diswab

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 04 November 2020 12:20

Swab test yang dilakukan Dinkes Kota Makassar beberapa waktu lalu
Swab test yang dilakukan Dinkes Kota Makassar beberapa waktu lalu

MAKASSAR – Pemkot Makassar sudah mengizinkan bioskop kembali beroperasi. Lonjakan kasus atas kebijakan ini perlu diantisipasi. Terlebih, status pandemi Kota Makassar sudah masuk zona orange. Perlu pengawasan ekstra ketat.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar, Agus Djaja Said mengaku tidak ingin ada lonjakan kasus baru saat bioskop kembali beroperasi. Sehingga, ia meminta kepada pengelola bioskop untuk menerapkan protokol kesehatan ekstra ketat sesuai Keputusan Menteri Kesehatan.

“Kami dari Dinkes sudah mewanti-wanti pihak pengelola bioskop, kalau nanti sudah resmi dibuka harus mematuhi protokol kesehatan yang sangat ketat,” tegas Agus Djaja Said, kemarin.

Ia bahkan sudah berencana untuk melakukan swab massal di seluruh bioskop di Kota Makassar. Pengambilan spesimen ini rencananya akan dilakukan secara random baik kepada pekerja maupun pengunjung bioskop.

Kata Agus, langkah ini diambil untuk memastikan tidak ada klaster baru yang muncul akibat pembukaan bioskop. Apalagi, tidak sedikit masyarakat yang merindukan bisa menonton di bioskop.

“Nanti kita random, kalau tidak bisa swab paling tidak rapid tes di bioskop kalau sudah resmi dibuka. Ini agar kita tahu ada atau tidak klaster baru pasca bioskop ini beroperasi,” tuturnya. (*)

Penulis : Herwin Bahar

 Komentar

 Terbaru

Nasional05 Januari 2026 10:16
Mantan Kapolda Sulsel dan Eks Kapolrestabes Makassar, Rusdi Hartono Resmi Naik Pangkat Jadi Komjen Pol
JAKARTA — Karier Dr. Rusdi Hartono, M.Si terus menanjak. Perwira tinggi Polri yang dikenal pernah menjabat Kapolda di Sulawesi Selatan dan Kapolrest...
Nasional05 Januari 2026 09:50
Jusuf Kalla Lepas 72 Relawan Kemanusiaan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
JAKARTA — Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla, melepas sebanyak 72 relawan kemanusiaan yang akan diberangkatkan untuk membantu pena...
Nasional05 Januari 2026 09:43
KUHP Baru Berlaku 2026: Sekolah hingga Panti Asuhan Jadi Lokasi Pidana Kerja Sosial, Efektif atau Sekadar Solusi Tambal Sulam?
JAKARTA — Pemerintah bersiap menerapkan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) baru mulai 2026. Salah satu kebijakan yang diklaim progresif adalah ...
News05 Januari 2026 08:59
BPBD Kota Selamatkan 13 Warga Makassar Terjebak di Air Terjun Saat Wisata Alam
MAKASSAR –Hujan deras yang mengguyur kawasan hulu Sungai Jeneberang berubah menjadi ancaman dalam hitungan menit. Air bah datang tiba-tiba, memutus ...