Logo Lintasterkini

Pengantar Galon Ini Ditangkap karena Bobol Rumah

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 01 Februari 2017 07:04

Pelaku saat diamankan polisi
Pelaku saat diamankan polisi

MAKASSAR – Selain berprofesi sebagai pengantar galon, ternyata Desandi alias Sandi alias Kulle (23), warga jalan Damai lorong 2 ini juga nyambi sebagai pelaku pembobolan rumah dan begal.

Akibatnya, pada hari Rabu (1/2/2017), sekira pukul 01.30 Wita, dia diringkus oleh Tim Resmob Unit Reskrim Polsek Panakkukang di sebuah Warnet jalan Urip Sumoharjo, lorong 4 ex Kebun Binatang.

Penangkapan pelaku dipimpin Kanit Res Akp Muhammad Warpa dan Dantim Bripka Zulqadri. Saat dilakukan penggeledahan, anggota berhasil menemukan di saku celana sebelah kanan satu buah ketapel dan dua anak panah.

Selanjutnya anggota melakukan introgasi dan adapun hasil introgasi menjelaskan bahwa telah melakukan pencurian dengan cara memasuki rumah korban.

“Adapun hasil interogasi ada beberapa TKP. Diantaranya di jalan Muhajirin Lr 1 pada hari Minggu tgl 29 Januari 2017 berhasil mengambil HP Merk Samsung Duos warna putih di rumah kos bersama temannya A (DPO), AS (DPO) dan EG (DPO) berdasarkan LP/215/I/2017/restabes mks/sek pnk” urai Akp Muhammad Warpa.

Selain mengamankan pelaku, petugas juga menyita barang bukti berupa 1 (satu) buah Ketapel dan dua buah Anak Panah (Busur) dari tangan pelaku.

Sejauh ini pelaku diamankan di Posko Resmob Unit Reskrim Polsek Panakkukang guna proses pengembangan lebih lanjut. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...