Logo Lintasterkini

Dua Tersangka Begal Diringkus Jelang Sahur

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Kamis, 01 Juni 2017 18:23

Dua tersangka begal diringkus Tim Resmob Polrestabes Makassar.
Dua tersangka begal diringkus Tim Resmob Polrestabes Makassar.

MAKASSAR – ‎Tim Resmob Polrestabes Makassar dipimpin Kanit Resmob, AKP Edy Sabhara bersama Kasubnit 1 Resmon, Ipda Iqbal Usman dan Kasubnit 2 Resmob Ipda Arif Muda berhasil mengungkap begal dua sekawan. Kedua tersangka begal itu diringkus di rumahnya di Jalan Tidung, Kota Makassar, Kamis(1/6/2017), sekira pukul 03.00 Wita, saat menjelang makan sahur.

Tim Resmob yang mendapat informasi jika salah satu tersangka bernama Muhammad Ali alias Ali (20) berada di rumahnya di Jalan Tidung 3 Lorong 2 Nomor 39 Makassar, langsung bergeser ke lokasi dimaksud. Alhasil, tersangka yang baru saja terbangun hendak bersantap sahur, akhirnya diciduk Tim Resmob. Pemuda itu langsung digelandang ke Mapolrestabes Makassar, Kamis (1/6/2017).

Di hadapan polisi yang memeriksanya, Ali mengaku dirinya mendalangi sejumlah aksi begal pada 33 titik lokasi ‎di Makassar. Dia melancarkan aksinya bersama rekannya bernama Muhammad Nasrul alias Acculu (24), yang tinggal di Jalan Sultan Alauddin IV lorong 1 Makassar.

Sementara itu Kanit Resmob Polrestabes Makassar, AKP Edy Sabhara mengatakan, belum melakukan pengembangan terhadap kedua tersangka begal tersebut. Kasus keduanya saat ini masih dalam penyelidikan.

“Kami belum melakukan pengembangan terhadap kedua begal itu, namun dari hasil interogasi keduanya mengakui jika selama ini mendalangi aksi begal di 33 titik lokasi yang berbeda di Makassar,” beber Edy Sabhara.

Akp edy Sabhara menyebutkan juga, selain mengamankan kedua tersangka begal itu, pihaknya pun menyita sejumlah barang bukti. Adapun barang bukti yang diamankan yakni 1 unit TV merk Polytron warna hitam, dan 1 unit motor merk Yamaha Jupiter warna hitam. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...