Logo Lintasterkini

Danlantamal VI Berolahraga Bersama Golfer’s Makassar

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Minggu, 01 Juli 2018 01:44

Danlantamal VI, Laksamana Pertama TNI Dwi Sulaksono, S.H, M.Tr (Han) bersama para golfer's Makassar.
Danlantamal VI, Laksamana Pertama TNI Dwi Sulaksono, S.H, M.Tr (Han) bersama para golfer's Makassar.

MAKASSAR – Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI), Laksamana Pertama TNI Dwi Sulaksono, S.H, M.Tr (Han) bermain golf bersama para golfer’s Makassar. Olahraga tersebut dilaksanakan di Padang Golf Baddoka, Makassar, Sabtu, (30/06/2018).

Olahraga golf bersama ini merupakan salah satu pelaksanaan kegiatan dalam menyambut HUT ke-68 Lantamal VI tahun 2018 yang jatuh tanggal 1 Juli 2018. Danlantamal VI, Laksamana Pertama TNI Dwi Sulaksono mengatakan, olahraga golf bersama yang diadakan ini, selain untuk menyambut HUT ke-68 tahun 2018, juga menjadi ajang silahturahmi dan halal bihalal diantara para pegolf se-Kota Makassar.

“Even golf bersama yang diadakan ini bertujuan untuk saling mengenalkan antara para pegolf se-Kota Makassar dan juga sebagai ajang promosi kepada seluruh pegolf bahwa TNI AL khususnya Lantamal VI memiliki fasilitas perawatan personel (faswatpers) berupa lapangan golf yang bisa dijadikan penyalur hobbi bagi penggemar olahraga golf ini,” ujar Dwi Sulaksono.

Tampak hadir di lapangan golf Baddoka, Wadan Lantamal VI Kolonel Marini Rasman, M.Tr (Han), Kepala Bank BNI Kota Makassar Agus Suyuno, Aspers Danlantamal VI, Danyonmarhanlan VI dan sejumlah undangan lainnya. (*)

Penulis : Kapten Laut (KH) Suparman Sulo (Kadispen Lantamal VI)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...