Logo Lintasterkini

Tukang Batu Asal Makassar Ditangkap Polisi saat Edarkan Sabu di Barru

Maulana Karim
Maulana Karim

Kamis, 01 Juli 2021 21:36

Polisi Tangkap Pengedar Sabu di Barru.
Polisi Tangkap Pengedar Sabu di Barru.

BARRU– Satuan Narkoba Polres Barru menangkap seorang pengedar narkoba jenis sabu-sabu. Pengedar tersebut bernama Galaxi Saputra (26).

Pria yang berprofesi sebagai buruh bangunan itu merupakan warga Monginsidi Baru, Kelurahan Maricaya, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar yang mengedarkan sabu di Kabupaten Barru.

Galaxi ditangkap di Jl Poros Makassar-Barru, tepatnya di depan Kantor Koramil Barru, Kelurahan Coppo, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru.

Kasat Narkoba Polres Barru, Iptu Aswan mengatakan, penangkapan pelaku bermula pada saat anggota Sat Narkoba Polres Barru melakukan serangkaian proses penyelidikan terkait adanya pelaku tindak pidana sabu-sabu.

“Saat diketahui, akhirnya anggota melakukan pemantauan di TKP,” kata Aswan saat dikonfirmasi, Kamis (1/7/2021) sore.

Saat dilakukan pemantauan, kata dia, pihaknya mengamati seseorang yang gerak-geriknya mencurigakan berdiri di pinggir jalan.

“Di TKP kami melihat ada seseorang yang gerak-geriknya mencurigakan berdiri di pinggir jalan,” bebernya.

“Saat anggota mulai curiga, akhirnya didekati untuk melakukan penangkapan dan penggeledahan terhadap terduga pelaku. Hingga akhirnya ditemukanlah barang bukti,” katanya.

“Kuat dugaan pelaku ini sedang menunggu pelanggannya di pinggir jalan poros Barru-Makassar,” imbuhnya.

Usai dilakukan penangkapan, lanjut Aswan, pihaknya mengamankan sejumlah barang bukti dari pelaku yakni berupa satu saset palstik berisi sabu-sabu, sebuah sweeter warna abu-abu, dan sebuah smartphone.

Hingga kini, pelaku beserta barang buktinya kini diamankan di ruang Sat Narkoba Polres Barru untuk di lakukan proses hukum.(*)

Penulis : Mul

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...