Logo Lintasterkini

Berlakukan PPKM Level 3 Jelang Natal, Danny Imbau Gereja Bentuk Tim Prokes

Budi S
Budi S

Rabu, 01 Desember 2021 19:36

istimewa
istimewa

MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto menerbitkan surat edaran tentang pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3, tertanggal 30 November 2021.

Dalam surat edaran itu, PPKM level 3 itu mulai diberlakukan pada 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022 mendatang.

“Ini diterapkan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan kasus pada liburan natal dan tahun baru 2022,” kata Danny Pomanto, Selasa (30/11/2021).

Penerapan PPKM level 3 ini diketahui akan diberlakukan di seluruh daerah di Indonesia. Mengacu pada Inmendagri nomor 62 tahun 2021, juga empat peraturan lainnya yang terkait.

Ada enam point penting dalam surat edaran itu. Masing-masing terjabarkan.

Salah satunya point penting yang dilaksanakan, yakni menyosialisasikan peniadaan mudik natal dan tahun baru.

“Warga diimbau untuk tetap memperketat prokes, juga pemerintah daerah untuk kembali mengaktifkan Satgas Covid-19, termasuk melibatkan Ketua RT/RW,” jelas Danny Pomanto.

Selain meniadakan mudik, surat edaran itu pun tidak mengizinkan pelaksanaan kegiatam seni dan olahraga.

“Acara pernikahan tetap diperbolehkan dengan memperketat prokes covid-19. Termasuk memperketat prokes di rumah ibadah, tempat wisata dan pusat perbelanjaan. ASN dan karyawan perusahaan diimbau untuk tidak mengambil cuti natal dan tahun baru,” papar Danny Pomanto dalam surat edarannya.

“Untuk gereja utamanya, diwajibkan membentuk Tim Prokes Penanganan Covid-19 dengan berkoordinasi bersama Tim Satgas Covid-19.

Terkhusus pelaksanaan pendidikan, sekolah diimbau untuk melaksanakan pembagian rapor semester pertama di bulan Januari 2022 mendatang.

“Sekolah tidak bisa libur pada periode natal dan tahun baru,” ucap Danny Pomanto.

 Komentar

 Terbaru

News17 Februari 2025 16:17
Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Temui Menteri Koperasi, Perjuangkan Nasib KSP Balo’ta
JAKARTA – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (P) Frederik Kalalembang, bertemu dengan Menteri Koperasi RI, Budi Arie Setiadi, di ...
Pemerintahan17 Februari 2025 13:55
Jadi Inspektur Upacara Hari Kesadaran Nasional, Karaeng Kio’ Pamit
MAKASSAR – Wakil Bupati Gowa, Abdul Rauf Mallaganni menyampaikan permohonan pamitnya dihadapan seluruh ASN Pemkab Gowa saat menjadi inspektur up...
Ekonomi & Bisnis17 Februari 2025 13:25
Hotel Royal Bay Makassar Tawarkan 200 Pilihan Menu Berbuka Puasa
MAKASSAR – Hotel Royal Bay Makassar kembali hadir menyemarakkan bulan suci Ramadan dengan tema “Feel In Egypt”. Hotel ini menargetkan 4.000 ...
News17 Februari 2025 13:09
Laka Turun 41% dalam Sepekan Operasi Keselamatan Pallawa 2025 di Sulsel
MAKASSAR – Operasi Keselamatan Pallawa 2025 yang berlangsung sejak 10 hingga 17 Februari 2025 berhasil menurunkan angka kecelakaan lalu lintas di wi...