PANGKEP – Keberadaan PT Semen Tonasa sebagai perusahaan semen pelat merah makin memperkokoh posisinya sebagai industri semen terkemuka di Indonesia, dengan capaian produksi yang semakin berkembang pesat. Hal itu dapat ditunjukkan dengan adanya peningkatan produksi dari tahun ke tahun.
Pertumbuhan produksi seperti ditunjukkan pada tahun 2015 ke tahun 2016 terjadi kenaikan rata-rata 30-40 persen. Hal itu diungkapkan Direktur Utama PT Semen Tonasa H Andi Unggul Attas saat menggelar Konferensi Pers HUT PT Semen Tonasa ke-48 di Kantor Perwakilan Jalan Chairil Anwar Makassar, Selasa, (1/11/2016).
Ia menyebut, kapasitas produksi dari pabrik PT Semen Tonasa unit II sebesar 590.000 ton/tahun, pabrik unit III 590.000 ton/tahun, pabrik unit IV 2.300.000 ton/tahun, pabrik unit V 2.500.000 ton/tahun. Sehingga kemampuan produksi semen dapat mencapai 6.700.000 ton semen/pertahun.
Baca Juga :
“Wilayah pemasaran untuk di Indonesia yakni Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Bali, NTB, NTT, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, Papua,” paparnya.
Sedangkan untuk pasar ekspor sendiri mencakup Timor Leste, Bangladesh, Taiwan, Philipina dan Australia. Dengan kapasitas distribusi pada UPS Biringkassi sebesar 3 × 600.000 ton/tahun, UPS Makassar kapasitas 2 × 300.000 ton/tahun, UPS Bitung kapasitas 2 × 300.000 ton/tahun, UPS palu kapasitas 300.000 ton/tahun, UPS Samarinda kapasitas 2 × 300.000 ton/tahun, UPS Celukang Bawang kapasitas 2 × 300.000 ton/tahun, UPS Banjarmasin kapasitas 300.000 ton/tahun, UPS Ambon kapasitas 175.000 ton/tahun, UPS Lapuko kapasitas 300.000 ton/tahun dan UPS Mamuju kapasitas 300.000 ton/tahun.
PT Semen Tonasa tidak hanya memfokuskan pada produksi dan pemasaran saja, namun sejumlah program CSR tetap di jalankan setiap tahunnya. Program CSR itu antara lain Tonasa Mandiri, yakni bentuk partisipasi aktif perusahan dalam meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat, Tonasa Cerdas yakni peran serta perusahaan secara aktif dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia.
Program CSR lainnya, Tonasa Sehat yakni kepedulian perusahaan dalam meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat dan lingkungan, Tonasa Bersahaja yaitu kepedulian perusahaan terhadap kondisi sosial dan peran serta aktif terhadap pengembangan aspek seni dan budaya serta olah raga. Terakhir ada juga program CSR berupa Tonasa Hijau yakni penghijauan dari komitmen perusahaan dalam pelestarian alam secara berkelanjutan.
Sepanjang tahun 2016 ini PT Semen Tonasa meraih sederet penghargaan antara lain bakti dan dedikasi dalam mendukung kegiatan kesukarelawan Palang Merah Indonesia dari Palang Merah Indonesia, Social Business Indonesia Company 2016 dari Warta Ekonomi Proudly Honors, Best Green CEO 2016 dari Warta Ekonomi Proudly Honors, Perduli Terhadap Kompetensi Wartawan dari Persatuan Wartawan Indonesia, Perusahaan semen yang fokus dalam pemberdayaan masyarakat pada sektor UMKM dan lingkungan dari Koran Sindo dan Gold Medali for International convention on quality control circle 2016.
Di tahun 2017, PT Semen Tonasa akan makin memperkokoh sebagai raja semen di Kawasan Timur Indonesia. Rencananya perusahaan semen ini akan melakukan investasi dengan membangun pabrik baru di daerah Kupang. (*)


Komentar