JAKARTA – Kepada jurnalis, Raffi Ahmad menepis isu terlibat dugaan tindak pidana pencucian uang. Ia terpaksa mengklarifikasi setelah dicecar pertanyaan banyak klien hingga awak media.
“Dan kita lihat saja nanti kalau memang… yang tadinya sih aku sebenarnya dari dulu enggak pernah mau menjawab hal-hal kayak (money laundering) begini,” kata Raffi Ahmad
Karena kerap dicecar pertanyaan klien, suami Nagita Slavina merasa tak nyaman. Terang-terangan Raffi Ahmad menyebut terlibat pencucian uang sebagai fitnah yang keterlaluan.
Baca Juga :
Melansir dari video wawancara di akun Instagram @lagiviral, Jumat (2/2/2024), Raffi Ahmad mengaku belum berencana mengambil langkah hukum soal tudingan pencucian uang.
Tapi kalau ini, sepertinya fitnahnya keterlaluan sekali. Juga banyak klien yang bertanya, ya aku jelaskan bahwa itu tidak benar,” bintang film 40 Hari Bangkitnya Pocong menjelaskan.
Raffi Ahmad menduga isu pencucian uang ini terkait suhu politik yang melonjak jelang Pemilu 2024 yang digelar pada 14 Februari mendatang. Mengingat, ia mendukung salah satu capres cawapres.(***)
Komentar