Logo Lintasterkini

Pinrang Mulai Diserbu Tenaga Kerja Asal Tiongkok

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 03 Agustus 2016 14:48

Dua TKA saat mampir di salah satu warkop di Kabupaten Pinrang. (Aroelk)
Dua TKA saat mampir di salah satu warkop di Kabupaten Pinrang. (Aroelk)

PINRANG – Tenaga Kerja Asing (TKA) makin menjamur di berbagai wilayah di Indonesia. Tak terkecuali di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan.

Sejauh ini, tercatat sudah ada delapan tenaga kerja asing yang masuk ke Kabupaten Pinrang. Kedelapan tenaga kerja asing itu berasal dari Tiongkok.

Data ini diperoleh dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Pinrang. Keelapan TKA yang masuk ke Pinrang tersebut telah melaporkan diri di Disnakertrans Pinrang.

Kepala Bidang Pengawasan Disnakertrans Pinrang, Hj Sitti Fatimah yang dikonfirmasi, Rabu (3/8/2016) mengakui, keberadaan TKA itu. Fatimah mengatakan, kedatangan warga Tiongkok tersebut untuk bekerja di perusahaan pengolahan rumput laut di Kecamatan Suppa.

“Kedelapan TKA telah memenuhi persyaratan, salah satunya Izin Mempekerjakan Tenaga Kerja Asing (IMTA),” jelasnya.

Namun Fatimah menegaskan, pihaknya akan tetap selektif melakukan pengawasan kepada TKA yang masuk di Pinrang. Khususnya dalam hal klasifikasi pendidikan. Itu dilakukan untuk melindungi asupan tenaga kerja lokal yang tetap harus diutamakan.

” Intinya, TKA yang masuk di Pinrang, harus sesuai dengan aturan yang berlaku,” tegasnya.

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...