Logo Lintasterkini

Catat Jadwalnya! Semifinal Piala AFF 2022: Indonesia Vs Vietnam, Malaysia Vs Thailand

Redaksi
Redaksi

Rabu, 04 Januari 2023 10:26

(Foto Twitter @affmecup)
(Foto Twitter @affmecup)

JAKARTA – Piala AFF 2022 sudah memasuki babak semifinal; Indonesia vs Vietnam dan Malaysia vs Thailand. Empat tim akan bertanding kandang dan tandang untuk berebut tiket final. Berikut jadwalnya.

Indonesia yang jadi runner up grup A bakal berhadapan Vietnam yang melaju ke semifinal dengan status juara Grup B.

Indonesia lebih dahulu bertindak sebagai tuan rumah, Jumat (6/1/2023), sebelum bertandang ke markas Vietnam, Senin (9/1/2023).

Tim asuhan Shin Tae-yong pada fase grup mencatatkan 3 kemenangan dan 1 imbang. Indonesia mengalahkan Kamboja dengan skor 2-1, Brunei 7-0, dan Filipina 2-1. Hasil imbang Indonesia saat berjumpa Thailand yang berakhir dengan skor 1-1.

Sementara, Vietnam juga meraih 3 kemenangan dan 1 imbang pada fase grup. Mereka mengalahkan Laos skor 6-0, Malaysia 3-0, dan Myanmar 3-0. Hasil imbang didapatkan Vietnam ketika berjumpa Singapura dengan skor 0-0.

Laga semifinal lain akan mempertemukan Malaysia vs Thailand. Malaysia berstatus sebagai runner up Grup B, sedangkan Thailand juara grup A.

Malaysia lebih dahulu jadi tuan rumah, Sabtu (7/1/2022), lalu Thailand gantian menjamu lawannya pada leg kedua, Selasa (10/1/2023), .

Malaysia masuk ke semifinal dengan koleksi sembilan poin. Di luar kekalahan dari Vietnam, mereka mampu Laos 5-0, Myanmar 1-0, dan Singapura 4-1.

Sementara, Thailand selain hasil imbang lawan Indonesia, mampu mengalahkan Brunei 5-0, Filipina 4-0, dan Kamboja 3-1.

 Komentar

 Terbaru

News08 Februari 2025 14:24
Satlantas Polres Bone Gelar Operasi Keselamatan Pallawa 2025, Fokus Edukasi dan Penindakan Pelanggar
BONE – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bone akan menggelar Operasi Keselamatan Pallawa 2025 pada 10-23 Februari. Operasi ini bertujuan mencipt...
Pemerintahan08 Februari 2025 14:18
Indira Yusuf Ismail Pamitan ke Pengurus TP PKK Makassar, Pesan Jaga Silaturahmi
MAKASSAR – Menjelang berakhirnya masa jabatannya sebagai Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail melakukan pertemuan dengan para pengurus di...
News08 Februari 2025 13:37
Bhabinkamtibmas Polsek Bajeng Pantau Ketersediaan Gas dan Berikan Himbauan Kamtibmas
GOWA – Dalam upaya menjaga kondusifitas ekonomi dan keamanan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Tanabangka dan Borimatangkasa, Bripka Aswin Jahar,...
Ekonomi & Bisnis08 Februari 2025 12:52
MUI Tegaskan Haram bagi Orang Kaya Menggunakan LPG 3 Kg dan Pertalite Bersubsidi
Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengeluarkan fatwa tegas mengenai penggunaan gas LPG 3 kg dan BBM bersubsidi seperti Pertalite. Sekretaris Komisi Fatwa ...