Logo Lintasterkini

Sambut Ramadhan, PD Parkir Kota Makassar Akan Bentuk Tim

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 04 Mei 2017 15:40

Irianto Ahmad
Irianto Ahmad

MAKASSAR – Jelang bulan suci Ramadhan, PD Parkir Kota Makassar akan melakukan penataan parkir terhadap pasar tumpah yang biasa hadir pada saat bulan Ramadhan.

Hal ini diungkapkan oleh Direktur PD Parkir Kota Makassar, Irianto Ahmad saat Coffe morning bersama media di Cafe Celebes, Jalan Arief Rate Kota Makassar, Kamis (4/5/2017).

Irianto mengatakan akan segera membentuk tim penanganan parkir dengan berkoordinasi dengan PD Pasar terhadap akan hadirnya pasar tumpah jelang ramadhan.

“Jadi kita akan membentuk tim terpadu dalam menangani lokasi parkir pasar tumpah yang biasa hadir di bulan ramadhan dengan berkoordinasi dengan PD Pasar di mana titik lokasi yang bisa di gunakan parkir yang tidak menganggu arus lalu lintas pengendara,” ujarnya.

Irianto menambahkan tim tersebut akan segera di bentuk untuk mengatasi parkir liar di bulan ramadhan.

“Dalam waktu dekat ini, kami dari PD Parkir akan segera bentuk tim yang terdiri dari beberapa tipikal untuk atas parkir liar terhadap pasar tumpah di bulan Ramadhan,” tambahnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...