Logo Lintasterkini

Dirut PD Parkir Terjun Langsung Awasi Parkir Semrawut Biang Macet

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Minggu, 04 Juni 2017 02:01

Dirut PD Parkir Makassar Raya, Muh Irianto Ahmad mengawasi langsung perparkiran yang jadi biang kemacetan di depan Toko Satu Sama.
Dirut PD Parkir Makassar Raya, Muh Irianto Ahmad mengawasi langsung perparkiran yang jadi biang kemacetan di depan Toko Satu Sama.

MAKASSAR – Akhir pekan adalah hari yang oleh banyak orang merupakan kesempatan terbaik untuk berlibur bersama keluarga. Namun tidak bagi Direktur Utama PD Parkir Makassar Raya, Muh. Irianto Ahmad. Ia bahkan turut membantu personil lapangan PD Parkir Makassar Raya dengan terjun langsung mengawasi parkiran Toko Satu Sama, yang banyak dikeluhkan pengguna ruas jalan di Jl. Landak Lama tersebut.

Awalnya, menanggapi laporan warga yang masuk via group pesan singkat aplikasi elektronik, Koordinasi Tim Reaksi Cepat (TRC) PD Parkir yang mengadukan jika kondisi Jl. Landak Lama dari arah perempatan Jl. Dr. Sam Ratulangi – Jl. Veteran Selatan padat merayap. Hal itu diakibatkan parkir kendaraan yang sembraut di depan Toko Satu Sama.

Dengan cepat, Irianto langsung merespon dan memerintahkan anggota TRC Penataan dan Penertiban milik PD Parkir segera meluncur ke lokasi dimaksud. Personil TRC yang digagas Irianto memang merupakan tim yang sangat respon terhadap berbagai keluhan perparkiran di Makassar.

“Siapa yg bertugas di sana ? Minta tolong Pak Kabag (Kabag Pengelolaan PD Parkir) segera hubungi Dinas Perhubungan dan TRC segera ke sana,” tulis Irianto pada Group Koordinasi TRC itu.

Namun berselang beberapa saat kemudian, mantan legislator Makassar ini telah berada di lokasi yang dilaporkan. Ia mengenakan celana kain hitam dipadu baju kaos putih langsung turut bersama pengawas dan TRC mengatur dan memberi arahan kepada juru parkir (jukir) setempat. Ia memberi arahan sehingga perparkiran tidak mengganggu arus lalu lintas. Alhasil, arus lalin yang semula dilaporkan macet, telah lancar kembali.

“Saya juga sudah ketemu dengan pemilik usaha Toko Satu Sama dan saya meminta agar pemilik usaha bermohon bantuan ke Dishub dan Lantas untuk mengatur Lalin di depan tokonya. Kami dan Pengawas PD. Parkir hanya menata parkir,” tegas Irianto.

Disamping itu, Irianto juga mengintruksikan kepada kolektor PD Parkir agar tidak lupa menberi karcis blog kepada jukir. Ia juga mengingatkan pengawas memeriksa ketersediaan karcis di titik- titik parkir yang ada.

“Kepada yang terhormat saudara-saudaraku para kolektor, jangan lupa membagikan karcis kepada para jukir dan pengawas, supaya memeriksa di titik- titik parkir apakah ada karcisnya. Saya tunggu laporannya. Terimah kasih,” perintah Irianto kepada bawahannya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis26 Juli 2024 23:59
Beginilah Bentuk Implementasi CIMB Niaga Terhadap Bisnis Berkelanjutan
MAKASSAR – PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) terus menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan prinsip keberlanjutan dalam setiap kegiat...
News26 Juli 2024 20:59
Bumi Karsa Turut Bantu Korban Longsor di Gorontalo, Salurkan Makanan Instan Hingga Perlengkapan Medis
GORONTALO – Bumi Karsa turut membantu korban longsor yang terjadi di Kecamatan Suwawa, Gorontalo. Bantuan yang disalurkan berupa puluhan dus makanan...
Politik26 Juli 2024 18:48
PAN Terima Pendaftaran Andi Seto Sebagai Bakal Calon Wali Kota Makassar
MAKASSAR – Andi Seto Asapa mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon wali kota Makassar di DPD PAN Makassar, di Jalan Abdullah Dg Sirua, Ju...
News26 Juli 2024 16:52
Fashion Show Kucing, Meriahkan Zona 5 F8
MAKASSAR – Salah satu bagian dari Event Makassar Internasional Eight Festival abd Forum (F8), disemarakkan oleh komunitas para pemerhati kucing....