Logo Lintasterkini

Hadiri Kalla Meet, Prof Rudy Minta Pengembangan Sektor Pariwisata

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 04 Oktober 2020 09:28

Hadiri Kalla Meet, Prof Rudy Minta Pengembangan Sektor Pariwisata

MAKASSAR,- Penjabat Wali Kota Makassar Prof Rudy Djamaluddin hadir dalam acara Kalla Meet (Mind, Education, Exhibition, Talks) yang di adakan oleh Kalla Development & Constructure di Mall Nipah Makassar, Sabtu (3/10/2020).

Kalla Meet ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada pengunjung mengenai produk dan jasa unit-unit bisnis yang berada di bawah naungan Kalla Development & Construction dengan menghadirkan beberapa stand perumahan yang di tawarkan di Kota Makassar.

Pj Wali Kota Makassar dalam sambutannya meminta agar pihak Kalla dapat bersinergi dengan pemerintah untuk bersama-sama memperbaiki roda perekonomian dengan mengembangkan sektor pariwisata.

“Tugas kita saat ini menjaga diri agar tidak terpapar virus covid-19 dan juga tidak terkapar akibat perekonomian yang tidak berjalan. Mari bersama kita bangun Makassar dengan pengembangan pariwisata. Hadirkan inovasi yang bisa memikat para investor”,ungkapnya.

Usai memberikan sambutannya, nampak Prof Rudy Djamaluddin mengelilingi stand perumahan dan properti yang mengambil bagian dari acara tersebut sekaligus juga mengunjungi pameran hasil kerajinan tangan UMKM binaan Dekranasda Kota Makassar yang menghadirkan olahan enceng gondok juga kreasi perak.(*)

Penulis : Azho

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...