Logo Lintasterkini

Bantuan Pemprov Tak Cair, Pembangunan Venue Di Pinrang Terbengkalai

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 05 Juli 2017 22:39

int
int

PINRANG – Janji Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel yang akan memberikan bantuan untuk pembamgunan Venue si Kabupaten Pinrang dalam rangka pelaksanaan Porda 2018 mendatang, hanya janji belaka. Akibat dana bantuan yang tak kunjung cair tersebut, pembangunan venue itu pun kini terbengkalai.

Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga (Dispaspor) Kabupaten Pinrang, Aswadi Haruna yang dikonfirmasi awak media akan perihal itu, Rabu (5/7/2017) mengaku, pihaknya tidak lagi berharap akan bantuan tersebut. Meskipun ia juga akui, pihaknya harus menunda pembangunan Venue tersebut lantaran tak ada lagi anggaran yang siap di APBD Pokok 2017.

Aswadi mengungkapkan, awalnya, dana bantuan Rp2 Miliar yang peruntukkannya untuk sarana Porda 2018 itu memang sangat diharapkan. Hanya saja, hingga bulan Juli sekarang, tak ada kejelasan atas pencairan anggaran itu.

“Saya sudah beberapa kali bolak-balik Makassar dan perbaiki proposal. Bahkan menghadap sama Sekprov Sulsel, Abdul Latif. Tetapi tidak ada kejelasan sampai hari ini” ungkap Aswadi.

Olehnya itu, Aswadi hanya berharap, adanya anggaran tambahan di APBD perubahan 2017. Jika anggran itu terealisasi, Aswadi menjamin, pembangunan venue itu bisa tuntas tahun ini. Jika tidak, lanjut Aswadi, ini akan menjadi persoalan sulit . Karena jelas Aswadi, kalau pembangunannya diundur ke tahun depan, akan sulit menuntaskan venue tersebut lantaran kesibukan persiapan Porda lainnya.

“Kami berupaya selesaikan masalah ini tanpa bantuan dari Pemprov Sulsel. Rencananya di kawasan itu ada beberapa venue yang kita bangun, di antaranya softball, tennis dan futsal,” terangnya.

Terpisah, Sekretaris KONI Pinrang, Bonggo Sodding hanya bisa berharap agar semua venue yang direncanakan bisa tuntas pembangunannya di tahun ini. Sehingga tahun depan, pihaknya hanya fokus untuk persiapan operasional saja. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...