Logo Lintasterkini

Dukungan Masyarakat Kepada TMS Terus Mengalir

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 05 Agustus 2017 16:03

Dukungan Masyarakat Kepada TMS Terus Mengalir

SINJAI – Bakal calon Bupati Sinjai H Takyuddin Masse (TMS) terus menggeliat melakukan sosialisasi di tengah masyarakat Sinjai. Jika sebelumnya, TMS menggarap masyarakat di sejumlah gugusan pulau di Sinjai, kini TMS ke Sinjai Utara.

Kerap dalam kunjungannya, TMS terus menuai dukungan dari masyarakat yang dikunjunginya.

Di Sinjai Utara, Jumat (4/8/2017), TMS bersilaturahmi dengan Andi Muhammad Yasin yang merupakan tokoh masyarakat di Sinjai Utara. Selain tokoh masyarakat Sinjai, Yasin juga adalah politisi Partai Demokrat. Dia juga pernah mencalonkan diri sebagai anggota legislatif DPRD kab Sinjai dari partai Demokrat dapil 2 Sinjai.

Keduanya TMS dan Yasin tampak terlibat pembahasan seputar pilkada serentak khususnya di Sinjai. Bukan hanya itu, prospek dan cara mensejahterakan masyarakat Sinjai menjadi bahasan kedua tokoh masyarakat Sinjai ini.

“Secara teknis kita bisa memajukan perekonomian masyarakat melalui Optimalisasi peran BUMDES dan UMKM. Namun untuk mewujudkan itu semua, tentu harus dibarengi dengan SDM yang berkualitas, sehingga kita harus memberikan pembekalan,” jelas TMS.

Atas penjelasan TMS tersebut, Andi Muhammad Yasin menyampaikan apresiasinya terhadap gagasan TMS tersebut.

“Saya sepaham dengan ide TMS untuk memberdayakan UMKM dan BUMDES, saya rasa itu bisa menjadi modal besar untuk memajukan perekonomian rakyat. Sekarang ini kan yang dibutuhkan political will dan TMS saya yakin bisa itu,” ujar Yasin.

Terakhir, Yasin menyampaikan dukungan dan sekaligus komitmennya untuk terus mendampingi dan mensupport TMS di pilkada Sinjai 2018 mendatang. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...