Logo Lintasterkini

Baruga Mapolres Pinrang Rubuh, Mobil Dinas Wakapolres Rusak Tertimpa

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 05 Desember 2017 16:31

Baruga Mapolres Pinrang yang rubuh dan mobil dinas Wakapolres Pinrang yang rusak tertimpa runtuhan baruga
Baruga Mapolres Pinrang yang rubuh dan mobil dinas Wakapolres Pinrang yang rusak tertimpa runtuhan baruga

PINRANG – Angin kencang yang melanda kota Pinrang, Selasa (5/12/2017) sekira pukul 14.45 Wita memakan korban. Beruntung, korbannya materiil, dimana mobil dinas Wakapolres Pinrang, Kompol Ali Syahban rusak tertimpa baruga di halaman depan Mapolres Pinrang yang rubuh tertiup hembusan angin.

Informasi yang dihimpun lintasterkini.com dari Mapolres Pinrang, saat kejadian, mobil dinas Wakapolres lagi terpakir di bawah baruga tersebut. Melihat kejadian itu, sejumlah personil Polres Pinrang langsung bergegas mengeluarkan mobil tersebut dari reruntuhan baruga. Akibat tertimpa baruga, mobil mengalami kerusakan pada lampu rotator yang pecah, kaca spion kanan depan patah dan kaca depan sebelah kanan pecah.

Kapolres Pinrang, AKBP Adhi Purboyo yang dikonfirmasi lintasterkini.com via selulernya,  membenarkan adanya musibah tersebut.

“Kejadiannya memang seperti itu. Hembusan angin kencang membuat baruga rubuh dan menimpa mobil dinas Wakapolres. Beruntung, kerusakannya tidak begitu parah, dan pada saat kejafian, tidak ada personil yang lagi berada di bawah baruga tersebut,” jelas Adhi. (*)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 17:14
Lanjutkan Penyelarasan Bisnis Anak Perusahaan, SP Resmi Gabungkan EII BIMA
SURABAYA – PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) sebagai salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang yang bergerak di bidang Marine, Equipm...
Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 14:04
IM3 Platinum-Erajaya Digital Hadirkan Program Super Brand Day di Makassar
MAKASSAR – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 kembali memperkuat kolaborasinya dengan Erajaya Digital melalui progra...
News03 Juli 2025 12:40
Di Forum WCSMF Vienna, Munafri Arifuddin Gaungkan Makassar Kota Inklusif dan Berkelanjutan
VIENNA, AUSTRIA – Dalam rangka memperkuat peran Kota Makassar di kancah internasional, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menghadiri World C...
Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 12:07
Kalla Toyota Terima Penghargaan dari Polda Sulsel Atas Dukungan Aktif Terhadap Tugas Kepolisian
MAKASSAR – Kalla Toyota menerima penghargaan dari Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi aktif dalam menduk...