Logo Lintasterkini

Melalui TMMD Ke-104, Kodim 1407 Bone Bekali Warga Pengetahuan Hukum

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Rabu, 06 Maret 2019 21:08

Kegiatan Sosialisasi dan Penyuluhan Hukum Yang digelar Kodim 1407/Bone di lokasi TMMD ke-104
Kegiatan Sosialisasi dan Penyuluhan Hukum Yang digelar Kodim 1407/Bone di lokasi TMMD ke-104

BONE — Ratusan warga Desa Lallatang Kecamatan Dua Boccoe Kabupaten Bone mengikuti sosialisasi dan penyuluhan hukum yang digelar Kodim 1407/Bone, Selasa (5/3/2019) kemarin. Pada kegiatan tersebut, Kodim 1407/Bone menggandeng Kejaksaan Negeri (Kejari) Bone selaku salah satu Instansi Penegak Hukum.

Mengambil tempat di Aula Kantor Desa Lallatang Kecamatan Dua Boccoe Kabupaten Bone, kegiatan sosialisasi dan penyuluhan hukum ini merupakan salah satu dari kegiatan non fisik program TMMD ke-104 Kodim 1407/Bone yang dilaksanakan di Desa Lallatang. Hadir dalam kesempatan tersebut dan sekaligus bertindak sebagai nara sumber yaitu Kepala Kejaksaan Negeri
(Kajari) cabang Pompanua Kabupaten Bone, Fakhrun Faisal.

“Sosialisasi ini digelar bertujuan untuk mewujudkan kesadaran hukum masyarakat yang lebih baik. Sehingga masyarakat menyadari hak dan kewajibannya sebagai warga negara,” kata Fakhrun Faisal.

Sementara itu, Kepala Desa Lallatang mengatakan, pihaknya menyambut baik diadakannya penyuluhan seperti ini. “Melalui kegiatan ini, warga bisa mendapatkan tambahan ilmu tentang hukum dan sekaligus terwujudnya budaya masyarakat yang patuh dan taat terhadap hukum,” pungkasnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News19 Februari 2025 22:38
Mentan Amran Sulaiman Ajak Pimpinan Daerah Sulsel Bersatu Bangun Daerah, Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Ikut Hadir
JAKARTA – Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman mengajak para pimpinan daerah di Sulawesi Selatan yang akan segera dilantik untuk bersatu da...
Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 19:19
Layanan Digital Hub dari Indosat Ooredoo Hutchison Siap Penuhi Kebutuhan Digital Masa Kini
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menghadirkan Digital Hub, fitur terbaru yang kini tersedia di aplikasi myIM3 dan bima+ untuk ...
News19 Februari 2025 17:28
Perumda Parkir Makassar Apresiasi Dedikasi dan Prestasi Danny Pomanto
MAKASSAR – Perumda Parkir Makassar menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan “Danny” Pomant...
News19 Februari 2025 15:35
Jalani Tes Kesehatan di Kemendagri, Wawali Aliyah : Mohon Doanya, Semoga Kami Diberi Kesehatan Lahir dan Bathin Hingga Pembekalan di Magelang
JAKARTA – Wali Kota Makassar dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham baru saja menjalani pemeriksaan k...