Logo Lintasterkini

Isu Kudeta, Elektabilitas Demokrat Naik

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Selasa, 06 April 2021 14:11

Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

JAKARTA — Survei yang dirilis Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), jika pemilihan legislatif (Pileg) di gelar bulan Maret ini, Partai Demokrat memperoleh elektabilitas 7,7%. Hasil tersebut menempatkan partai berlambang bintang mercy itu pada posisi keempat pada survei tersebut.

Survey yang dilakukan SMRC itu dilakukan terhadap 1.220 responden, dengan periode 28 Februari-8 Maret 2021. Hasil survey sejumlah lembaga survey menempatkan Partai Demokrat (PD) pada posisi 3 atau 4.

Hal itu disampaikan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat pertemuan DPD dan DPC se-Jawa Timur di Prigen, Pasuruan, Senin (5/4/2021).

“Sejumlah lembaga survei menempatkan kami pada peringkat tiga atau empat. Dari posisi awalnya enam atau tujuh,” kata Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Isu kudeta yang bergulir dalam 2 bulan belakangan ini, ditegaskan AHY bukanlah drama yang dibuat-buat untuk mendongkrak citra PD. Apa yang ia lakukan diungkapkan murni untuk menyelamatkan partai yang dipimpinnya.

“Kami tentu tidak punya maksud lain. Apa yang kami lakukan selama dua bulan ini benar-benar murni untuk menyelamatkan partai. Tidak terpikir untuk menaikkan elektabilitas ,” tutur Agus Harimurti Yudhoyono.

Pada survei SMRC menempatkan PDIP mendominasi dukungan dengan elektabilitas 24,9%. Disusul Partai Golkar dan Partai Gerindra di urutan kedua dan ketiga yang sama-sama memiliki elektabilitas 11,6%.

Peringkat keempat Partai Demokrat dengan elektabilitas 7,7%. Peringkat kelima adalah PKB dengan elektabilitas 7,5%.

PKS 5,2% dan Partai Nasdem 4,1%. Menyusul dengan elektabilitas 2,5%, PPP 2,7%. (*)

 Komentar

 Terbaru

News30 Januari 2026 23:06
Hari Ketiga Pencarian Lansia Tersesat di Perkebunan Alasa Selayar Masih Nihil
MAKASSAR – Operasi pencarian terhadap seorang lansia atas nama Abd. Wahab (70 tahun) yang dilaporkan tersesat di daerah perkebunan Alasa, Desa T...
News30 Januari 2026 22:53
Sekda Sulsel Dukung Program Jaga Desa, Perkuat Pengawasan Dana Desa Berbasis Digital
MAKASSAR – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terus memperkuat tata kelola pemerintahan desa melalui sinergi lintas lembaga. Upaya tersebut di...
News30 Januari 2026 19:34
Peduli Kemanusiaan, SPJM Laksanakan Kegiatan Donor Darah
MAKASSAR – PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) sebagai salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang Marine, Equipment, ...
News30 Januari 2026 17:45
Penyaluran TPG Bulanan bagi Guru ASND Bukti Komitmen Pemerintah pada Tenaga Pendidik
JAKARTA – Realisasi pencairan Tunjangan Profesi Guru (TPG) perbulan ini merupakan komitmen Presiden Prabowo dalam upaya meningkatkan kesejahtera...