Logo Lintasterkini

Ketua DPRD Pinrang Bantah Tudingan Adanya Reses Fiktif

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Sabtu, 07 Maret 2020 19:53

Logo DPRD Pinrang
Logo DPRD Pinrang

PINRANG — Ketua DPRD Kabupaten Pinrang, H Muhtadin membantah adanya tudingan bahwa Anggota DPRD Pinrang melakukan Reses fiktif. Menurutnya, anggota DPRD telah melakukan reses tetapi ada beberapa yang tidak lengkap administrasinya.

 

“Anggota DPRD yang dimaksud sudah dipanggil oleh unsur pimpinan dan mereka sudah melengkapi kekurangan administrasi tersebut,” jelas Muhtadin dalam keterangannya kepada awak media, Sabtu (7/3/2020).

 

Hal senada dilontarkan dua anggota DPRD Pinrang lainnya, Ilwan Sugianto dan Andi Pallawagau Kerrang. Menurut mereka, isu tudingan adanya reses fiktif yang dilakukan anggota DPRD Pinrang hanya sebuah informasi yang tidak benar.

 

“Sepengetahuan saya, ini cuma masalah administrasi pelaporan saja. Dimana, ada beberapa teman angggota DPRD yang sudah melakukan Reses namun administrasi laporannya tidak lengkap seperti absensi maupun foto. Mungkin mereka lupa melampirkannya,” ungkap Ilwan Sugianto.

 

“Kami yakin semua anggota telah melakukan reses dan tidak ada yang fiktif. Sebelumnya, ada rotasi pegawai khususnya staf di bagian komisi-komisi di Sekretariat Dewan sehingga beberapa pegawai yang mendampingi Anggota dewan reses lupa melengkapi admintrasinya,” sebut Andi Pallawagau Kerrang.

 

Seperti yang diketahui, isu reses fiktif yang menerpa lembaga DPRD Pinrang belakangan ini telah membuat sejumlah anggota DPRD Pinrang resah. Mereka menilai, informasi yang beredar itu sudah merusak citra lembaga terhormat tersebut.

 

Sementara terkait pemberitaan dugaan Reses Fiktif DPRD Pinrang yang menyebutkan jika Sofyan adalah salah satu pengurus PMII Cabang Pinrang, hal itu ditanggapi Toni, Ketua PMII Cabang Pinrang. Menurut Toni, Sofyan memang pengurus PMII Cabang Pinrang tapi di periode sebelumnya dengan jabatan Sekretaris Cabang.

 

“Periode sekarang, Sofyan bukan lagi pengurus PMII Cabang Pinrang,” tandasnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...