Logo Lintasterkini

Banjir di Dengeng-Dengeng, RMS Perintahkan SKPD Tinggalkan Rapat Paripurna

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 07 Agustus 2017 16:14

Banjir di Dengeng-Dengeng, RMS Perintahkan SKPD Tinggalkan Rapat Paripurna

SIDRAP – Musibah banjir melanda Desa Dengeng Dengeng Kecamatan Pitu Riase Kabupaten Sidrap, Senin pagi (7/8/2017) akibat meluapnya sungai yang ada dinsekitar wilayah tersebut.

Tak pelak musibah ini merusak dua jembatan di desa tersebut plus dua rumah warga hanyut, dan sejumlah rumah lainnya rusak. Belum ada laporan korban jiwa atas musibah tersebut.

Atas peristiwa itu, Bupati Sidrap H Rusdi Masse (RMS) meminta kepada seluruh SKPD terkait dalam lingkup Pemkab Sidrap untuk terjun langsung menangani bemcana tersebut.

Bahkan dalam rapat paripurna pun RMS meminta kepada kepala SKPD terkait antara lain Kepala Badan Penanggulangan Becana Daerah (BPBD), Kepala Bina Marga  dan lainnya untuk segera meninggalkan rapat paripurna menuju lokasi banjir.

“Jangan lagi tunggu rapat paripurna selesai, segera ke sana ke lokasi,” tegas RMS.

Dia menambahkan untuk SKPD terkait melakukan perbaikan perbaikan jika air sudah redah.  “Bina Marga segera siapkan jembatan darurat, Rumah yang hanyut bikinkan rumah baru, Rumah yang rusak kasih bantuan untuk perbaikan,” perintah Bupati Sidrap dua periode ini.

Hingga berita ini dibuat tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Berkali kali RMS mengatakan bahwa SKPD yang ke lokasi jangan lupa membawa logistik untuk diperuntukkan bagi masyarakat yang menjadi korban banjir tersebut.

“Kabag Kesra Ida Alwi dan Dinas Sosial segera kasih bantuan logistik itu korban banjir di Dengen Dengeng,” tambah RMS. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...