Logo Lintasterkini

Hasil Balapan dan Klasemen MotoGP Berubah, Fabio Quartararo Dihukum Lagi

Andi
Andi

Selasa, 08 Juni 2021 11:27

Hasil Balapan dan Klasemen MotoGP Berubah, Fabio Quartararo Dihukum Lagi

LINTASTERKINI.COM — Hasil balapan MotoGP Catalunya dan klasemen MotoGP 2021 mengalami perubahan. Fabio Quartararo mendapat hukuman tambahan.

Balapan yang berlangsung di Sirkuit Catalunya, Spanyol, Minggu (6/6/2021) itu memang menjadi perhatian. Jalannya balapan tidak sesuai harapan Fabio Quartararo.

Punya modal apik dengan raihan pole position dan ritme di atas rata-rata pada latihan bebas, Quartararo justru gagal meraih kemenangan.

Ironisnya, kegagalan pembalap Monster Energy Yamaha untuk merebut poin penuh disebabkan oleh kesalahannya sendiri.

Quartararo sempat turun ke posisi lima setelah melebar ketika berusaha menyalip Miguel Oliveira (Red Bull KTM) pada paruh pertama lomba.

Harus memacu motor demi menyalip pembalap di depannya tidak dipungkiri membuat ban Quartararo aus lebih cepat.

Kesialan Quartararo tidak berhenti sampai di sana.

Ketika Oliveira mulai menjauh dari kejaran, Quartararo membuat kesalahan lain ketika tak sengaja memotong Tikungan 1 dan 2.

Insiden tersebut membuat Quartararo mendapat penalti tiga detik sehingga posisi finisnya turun dari 3 menjadi 4.

Hukuman bagi Quartararo tidak berhenti sampai di situ.

El Diablo membuat kontroversi lain ketika dia melepas pelindung dada dan berlomba dengan kondisi jaket balapnya terbuka pada pengujung lomba.

Quartararo beralasan bahwa resleting jaket balapnya tidak ditutup dengan rapat sehingga turun dengan sendirinya dan mengganggu posisi plat pelindung dadanya.

Keputusan Race Direction membiarkan Quartararo berlomba dengan kondisi tersebut mengundang kritik dari berbagai pihak.

Regulasi MotoGP mengatur bahwa pembalap harus mengenakan perlengkapan keselamatan, termasuk jaket balap, dengan benar ketika berada di lintasan.

Para pembalap yang finis di podium sepakat bahwa Quartararo seharusnya mendapat bendera hitam, sinyal bahwa dia harus meninggalkan lintasan dengan segera.

“Ketika seorang pembalap berada di posisi itu, dia tidak akan memikirkan keselamatannya sendiri atau orang lain,” kata Jack Miller, dilansir dari The-Race.

“Dia hanya memikirkan soal hasil. Seseorang perlu mengawasi karena kami tidak bisa dipercaya soal hal itu,” imbuh pembalap Ducati itu.

Quartararo pada akhirnya memang tidak didiskualifikasi.

Hanya saja, posisi finisnya kembali turun semenjak Steward memberi hukuman tambahan penalti tiga detik.

Dua hukuman penalti tiga detik membuat Quartararo dinyatakan finis di posisi keenam pada balapan favoritnya tersebut.

Perubahan ini memang tidak membuat Quartararo tergeser dari puncak klasemen.

Namun, keunggulan El Diablo atas pesaing terdekatnya, Johann Zarco (Pramac Racing), berkurang dari 17 poin menjadi 14 poin.(*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...