Logo Lintasterkini

Empat Pemuda Aniaya Rekannya Pakai Panah, Korban Kini Kritis

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 08 Oktober 2021 23:25

Salah seorang pelaku diamankan aparat Polsek Tamalanrea
Salah seorang pelaku diamankan aparat Polsek Tamalanrea

MAKASSAR – Tidak terima motor miliknya dirusak oleh korban, empat pemuda menyerang seorang pemuda yang merupakan rekannya sendiri. Korban kritis usai mengalami luka tusukan terkena anak panah di bagian dada.

Polisi pun langsung melakukan penangkapan terhadapa keempat tersangka di dua lokasi saat tengah tertidur pulas. Aparat kepolisian dari tim semut merah Polsek Tamalanrea dini hari hingga padi akhirnya berhasil mengamankan tiga tersangka di dua tempat berbeda saat tengah tertidur pulas. Satu diantara diringkus saat tengah bersembunyi di balik lemari saat mengetahui kedatangan polisi.

Keempat tersangka ini diringkus di Jalan Paccinang Raya dan di Jalan CV Dewi Kota Makassar usai membusur korban atas nama Rabdi, yang tak lain adalah rekannya sendiri.

Panit Reskrim Polsek Tamalarea Iptu Iqbal Qosman membenarkan keempat pemuda ini diamankan karena diduga kuat merupakan pelaku penganiayaan terhadap seorang pemuda di Jalan Perintis Kemerdekaan Kota Makassar. Motif dari penganiayaan ini lantaran sebelumnya diduga korban bersama rekannya melakukan pengrusakan terhadap motor salah satu tersangka atas nama Suardi.

“Akibat pembusuran yang dilakukan pelaku tepat di bagian dada kanan korban. Korban langsung dilarikan ke rumah sakit dalam kondisi kritis,” ujarnya.

Akibat perbuatannya, para pelaku terancam dikenakan pasal 351 dan 170 dengan ancaman kurungan penjara 5 tahun. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...