Logo Lintasterkini

Sabu Sabu Disimpan dalam Rokok, Pria Ini Dicokok Polres Palopo

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 08 November 2016 05:52

Barang bukti yang berhasil diamankan polisi
Barang bukti yang berhasil diamankan polisi

PALOPO – Tim Satuan Narkoba Polres Palopo mengamankan tersangka penyalahgunaan narkoba bernama Rendra alias Pak Edal, Senin (7/11/2016) siang. Polisi menemukan barang bukti berupa sabu sabu yang disimpan dalam pembungkus rokok Marlboro merah.

‎Informasi yang dihimpun, pihak Satnarkoba Polres Palopo awalnya menerima laporan warga yang kemudian ditindak lanjuti dipimpin langsung Kasat Narkoba Polres Palopo AKP Maulud. Tersangka kemudian diamankan di Jalan Kuala Lumpur Kelurahan Pattene Kecamatan Wara Kota Palopo.

Penggeledahan pun dilakukan dan Tim Satnarkoba berhasil menemukan barang bukti berupa satu paket sabu sabu yang dikemas dalam plastik sachet berukuran kecil, 1 sendok sabu sabu terbuat dari pipet bening, 1 unit Handphone merek Nokia warna Hitam serta uang tunai senilai Rp‎ 4.850.000.

Tersangka bersama barang bukti miliknya selanjutnya digelandang ke Mapolres Palopo guna menjalani proses penyelidikan dan pengembangan lebih lanjut

Kasat Narkoba Polres Palopo AKP Maulud yang dikonfirmasi mengatakan, pihaknya masih melakukan proses penyelidikan terhadap tersangka. Penangkapan tersangka berdasarkan laporan yang telah diterimanya yang terlampir dengan nomor LP/  91 / XI / 2016/SPKT,  tgl, 07 -11 -2016.

“Kami setelah mendapat informasi dari warga,kemudian kami lansung menindak lanjuti,. Hasilnya tersangka bersama barang bukti miliknya berhasil kami amankan,” ujarnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...