Logo Lintasterkini

Hujan Empat Jam, Kota Palopo Banjir

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 09 April 2013 09:41

ilustrasi
ilustrasi

ilustrasi

PALOPO – Hujan deras yang mengguyur Kota Palopo, Sulawesi Selatan, selama empat jam, membuat tiga kelurahan terendam banjir, Senin (8/4/2013) malam. Luapan air Sungai Amassangan yang membelah Kota Palopo, membuat panik sejumlah warga.

Kepolisian dan Dinas Perhubungan Kota Palopo terpaksa menutup sejumlah ruas jalan. Di antaranya Jalan Andi Djemma dan Jalan Cakalang Palopo. Penutupan akses jalan ini dikarenakan terendam air setinggi lutut, guna mengantisipasi kendaraan terjebak banjir.

Kepala Dinas Sosial, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi (Transmigrasi), Andi Sanakira yang ditemui di lokasi menyebutkan bahwa ada tiga kelurahan yang tergenang, masing-masing Kelurahan Amassangan, Lagaligo, dan Dangerakko.

“Kawasan ini memang rawan karena rendah serta berada di tepi sungai,” ujar Sanakira. Selain menyebabkan banjir, sebut dia, hujan deras selama empat jam itu juga ikut mengakibatkan tanah longsor di Kelurahan Latuppa, kilometer 8. “Banjir ini dipicu hutan gundul. Makanya, kalau sudah hujan selama tiga jam pasti banjir dan terjadi longsor,” tambah Sanakira. (kpc)

 Komentar

 Terbaru

News09 Juli 2025 20:35
TNI Hormati Keputusan Pemerintah Tunjuk Mayjen TNI Ahmad Rizal Ramadhani sebagai Dirut Perum Bulog
JAKARTA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) menghormati dan mendukung penuh keputusan pemerintah yang menunjuk Mayjen TNI Ahmad Rizal Ramadhani s...
News09 Juli 2025 18:25
Mercure Makassar-DLH Makassar Sosialisasi Pengolahan Sampah Basah Menjadi Eco Enzym dan Maggot
MAKASSAR – Sebagai bagian dari komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, Mercure Makassar Nexa Pettarani menggelar kegiatan edukatif bertajuk ...
Ekonomi & Bisnis09 Juli 2025 18:14
Indosat Business Luncurkan Vision AI, Solusi Pengawasan Cerdas Berbasis AI untuk Efisiensi dan Keamanan Bisnis
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui Indosat Business , memperkenalkan Vision AI , sebuah solusi pengawasan berbasis k...
Ekonomi & Bisnis09 Juli 2025 18:09
Kalla Toyota Hadirkan Auto Show 2025, Pameran Otomotif Terbesar di Sulawesi 
MAKASSAR – Memasuki pertengahan tahun, Kalla Toyota hadir membuat pameran otomotif terbesar di Sulawesi dengan penawaran spesial dan berbagai ak...