Logo Lintasterkini

Pawai Obor dan Takbiran Digelar Sambut Kemenangan Idul Fitri 1445 H di Makassar

Fakra
Fakra

Selasa, 09 April 2024 14:08

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menggelar rapat finalisasi agenda Festival Pawai Obor dan Takbiran menyambut kemenangan Hari Raya Idul Fitri 1445 H.(Foto:humas Pemkot)
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menggelar rapat finalisasi agenda Festival Pawai Obor dan Takbiran menyambut kemenangan Hari Raya Idul Fitri 1445 H.(Foto:humas Pemkot)

MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menggelar rapat finalisasi agenda Festival Pawai Obor dan Takbiran menyambut kemenangan Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Danny Pomanto sapaan akrabnya mengatakan Pawai Obor ini merupakan wujud Makassar sebagai Kota Festival Tepian Air.

“Kita berusaha buat ini sebagus dan semenarik mungkin karena akan menjadi kolosal. Inilah kota festival tepian air,” kata Danny Pomanto di sela-sela rapat di kediamannya, Jl Amirullah, Senin, (8/04/2024), malam.

Festival pawai obor digelar, Selasa, 9 April malam nanti diiringi dengan takbiran dalam menyambut hari kemenangan.

Rencananya juga dengan tabuhan beduk dan rebana.

“Tidak lain ini bertujuan kita memberikan konten Makassar dengan kota besar yang ala desa,” ucap Danny.

Pawai obor dibuat semenarik mungkin dan meriah. 153 kelurahan bakal tampil mementaskan seni religinya.

Disertai atraksi seni budaya keislaman

Akan hadir pula simpatisan dan komunitas Islam lainnya yang siap tampil pada malam 1 Syawal ini.

Momen ini juga menjadi kesempatan menarik lantaran kolaborasi dengan Masjid Kubah 99 Asmaul Husna.

Yang mana rutenya dimulai dari Masjid 99 Kubah lalu ke Masjid Terapung Amirul Mukminin dan berakhir di Anjungan Pantai Losari City of Makassar. (*)

 Komentar

 Terbaru

News17 Februari 2025 16:17
Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Temui Menteri Koperasi, Perjuangkan Nasib KSP Balo’ta
JAKARTA – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (P) Frederik Kalalembang, bertemu dengan Menteri Koperasi RI, Budi Arie Setiadi, di ...
Pemerintahan17 Februari 2025 13:55
Jadi Inspektur Upacara Hari Kesadaran Nasional, Karaeng Kio’ Pamit
MAKASSAR – Wakil Bupati Gowa, Abdul Rauf Mallaganni menyampaikan permohonan pamitnya dihadapan seluruh ASN Pemkab Gowa saat menjadi inspektur up...
Ekonomi & Bisnis17 Februari 2025 13:25
Hotel Royal Bay Makassar Tawarkan 200 Pilihan Menu Berbuka Puasa
MAKASSAR – Hotel Royal Bay Makassar kembali hadir menyemarakkan bulan suci Ramadan dengan tema “Feel In Egypt”. Hotel ini menargetkan 4.000 ...
News17 Februari 2025 13:09
Laka Turun 41% dalam Sepekan Operasi Keselamatan Pallawa 2025 di Sulsel
MAKASSAR – Operasi Keselamatan Pallawa 2025 yang berlangsung sejak 10 hingga 17 Februari 2025 berhasil menurunkan angka kecelakaan lalu lintas di wi...